RAKERNIS DITKES DITJEN KUATHAN KEMHAN TA. 2020. 18 Februari 2020

Selasa, 18 Februari 2020

 

KEMENTERIAN PERTAHANAN RI

DIREKTORAT JENDERAL KEKUATAN PERTAHANAN

Rakernis Kesehatan merupakan tindak lanjut dari Rakornis Ditjen Kuathan Kemhan TA. 2020, dan diselenggarakan dalam rangka menyamakan persepsi, pola pikir dan pola tindak bagi seluruh pemangku kepentingan dalam rangka mengidentifikasi berbagai permasalahan di bidang kesehatan di lingkungan Kemhan dan TNI. Tema yang diangkat dalam Rakernis Bidang Kesehatan kali ini adalah:

Sinergitas Dan Profesionalisme Sumber Daya Manusia Kesehatan Kemhan dan TNI Guna Mewujudkan Indonesia Maju

Tema tersebut sesuai dengan kebijakan pemerintah saat ini, yaitu peningkatan sumber daya manusia dihadapkan pada tantangan baik di lingkungan global, regional maupun nasional saat ini. Sebagaimana kita ketahui masih banyaknya permasalahan yang dihadapi oleh komunitas kesehatan diantaranya Pola Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum (PPK BLU) Rumah Sakit Kemhan dan TNI, permasalahan BPJS Kesehatan dan yang terkini adanya wabah 2019-ncov atau Novel Coronavirus, kita baru saja memulangkan 238 warga Indonesia yang berada di Wuhan Cina tempat asal wabah virus berada, saat ini mereka telah selesai masa observasinya di Hanggar Pangkalan Udara Raden Sadjad, Natuna, Kepulauan Riau (KEPRI) dan telah dipulangkan kembali ke tempat asal mereka oleh Pemerintah dibantu oleh TNI.

Virus Corona termasuk dalam Global Health Security Agenda (GHSA) dengan Biothreat, Biosafety dan Biosecurity, karena dimungkinkan perang masa depan itu bukan lagi dengan senjata, tetapi virus, penyakit, atau bahkan dengan cara broadband, menggunakan teknologi Artificial Intelligence (AI). Ancaman health security khususnya bio threat di Indonesia, health security dalam pertahanan negara, evaluasi pelaksanaan BLU dan PNBP, rencana strategi rumah sakit dalam menghadapi permasalahan pengelolaan keuangan BLU dan PNBP, tata kelola aset tanah dan bangunan rumah sakit BLU serta evaluasi pelaksanaan BPJS Kesehatan di faskes Kemhan dan TNI.

Dalam melaksanakan tugas pokok kesehatan Kemhan dan TNI yang profesional baik dalam lingkup nasional maupun internasional dengan tujuan dapat meningkatkan pelayanan kesehatan dan dukungan kesehatan bagi Prajurit TNI, PNS Kemhan dan keluarganya serta purnawirawan secara optimal.

Beberapa penekanan dalam acara Rakernis, sebagai berikut:

pertama : tingkatkan koordinasi, komunikasi dan interaksi serta sinergitas tugas-tugas yang akan dilaksanakan saat ini maupun pada masa yang akan datang.

kedua : tingkatkan sumber daya manusia kesehatan secara optimal guna mendukung tugas pokok Kemhan dan TNI.

ketiga : upayakan agar sasaran kebijakan dalam mendukung pembinaan kesehatan di lingkungan Kemhan dan TNI dapat dilaksanakan secara optimal.

keempat : saran, masukan serta pemikiran yang dihasilkan dalam rakernis, khususnya dalam hal penyelenggaraan tugas dan fungsi pembinaan kesehatan, agar segera ditindaklanjuti.




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia