KAPUSLITBANG IPTEKHAN PIMPIN PELAKSANAAN APEL PAGI DI JAJARAN BALITBANG KEMHAN
Friday, 31 January 2025
Kapuslitbang Iptekhan Balitbang Kemhan Marsma TNI S. Arief Hardoyo, ST., M.IT., M.Sc memimpin pelaksanaan kegiatan apel pagi di lapangan Balitbang Kemhan Jl. Jati No.1 Pondok Labu Jakarta Selatan, pada hari senin 13 Januari 2025. Apel pagi ini disamping sebagai pengecekan jumlah kekuatan personel dalam kesiapan melaksanakan tugas kelitbangan pertahanan, juga digunakan sebagai media menyampaikan informasi kepada seluruh anggota serta untuk memberikan arahan dan penekanan agar dalam pelaksanaan tugas yang dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab dan proporsional sesuai bidang masing-masing untuk meningkatkan kinerja organisasi kelitbangan pertahanan yang maksimal.
Selanjutnya Kapuslitbang Iptekhan Balitbang Kemhan menyampaikan beberapa informasi kepada seluruh anggota bahwa program prioritas Kementerian Pertahanan RI tahun 2025 difokuskan pada pembangunan postur pertahanan yaitu pembangunan satelit pertahanan, pembangunan industri pertahanan serta penguatan reformasi birokasi sesuai harapan Rencana Pembangunan Jangka Panjang (RPJM) yang telah dicanangkan oleh Presiden RI. Oleh karena itu pembangunan postur pertahanan merupakan salah satu prioritas pemerintah yang disebutkan dalam Asta Cita untuk mewujudkan visi, misi bersama Indonesia Maju, Menuju Indonesia Emas.
Sehubungan hal tersebut Kapuslitbang Iptekhan Balitbang Kemhan menegaskan bahwa pembangunan postur kelitbangan perlu dijabarkan dalam pelaksanaan program dan kegiatan yang terpadu, terarah, terkoordinasi, tersinkronisasi dan bersinergitas antara Balitbang Kemhan, Akademisi, Industri pertahanan dan user dalam hal ini pengguna TNI, yang diharapkan dapat memberikan kesamaan persepsi baik pada strata strategis operasional maupun taktis, sehingga sasaran yang diharapkan dapat tercapai secara maksimal dan berkesinambungan sampai tahap pemanfaatannya.
Oleh karena itu, dalam pengawalan prioritas nasional yang berkaitan dengan pembangunan Litbang pertahanan baik dengan penguatan Litbang pertahanan maupun pembangunan dan pengembangan Litbang pertahaan tidak mungkin dilakukan secara mandiri, namun diperlukan upaya kolaborasi dan sinergitas yang tinggi, sampai diperoleh hasil saat ini, tidak terlepas dari menjaga kedisiplinan, kekompakan, kerjasama, sama-sama bekerja, dan semangat yang tinggi dari seluruh personel Balitbang Kemhan dalam meningkatkan kualitas dan adaptif serta responsif dengan mengubah pola pikir yang berkembang terhadap perubahan zaman.
Sebagai tindaklanjut bahwa pada Era Industri 4.0 yang membuka kemungkinan baru yang tidak terbatas pada sistem Litbang pertahanan yang bermimpi untuk membangun masa depan yang lebih gesit, digital, tangguh dan berkelanjutan untuk masa Society 5.0. yang mampu mandiri untuk menyelesaikan beragam tantangan yang diakibatkan perkembangan teknologi yang lebih komplek dengan meningkatkan dan memperkuat sistem pertahanan kedepan diperlukan peran SDM Litbang yang adaptif sesuai tuntutan kebutuhan Litbang pertahanan yang memiliki talent tinggi.
Turut hadir dalam pelaksanaan apel pagi yang diambil Kapuslitbang Iptekhan Balitbang Kemhan yaitu seluruh eselon III, eselon IV dan anggota Balitbang Kemhan.