PENDAMPINGAN PESERTA MAGANG FAKULTAS MIPA FISIKA MATERIAL UNJ DI PUSLITBANG IPTEKHAN BALITBANG KEMHAN
Friday, 14 March 2025Puslitbang Iptekhan melaksanakan pendampingan Magang kepada mahasiswi Fakultas MIPA jurusan Fisika Universitas Negeri Jakarta (UNJ) pada tanggal 06 Maret 2025 di Ruppat Lt-4 Gedung Ir.H.Djuanda Balitbang Kemhan Jl. Pondok Labu No.1 Jakarta Selatan. Kegiatan ini bertujuan sebagai pendampingan dalam pelaksanaan Magang dari proses pembelajaran pengenalan visi dan misi, orientasi, perencanaan kegiatan, perencanaan SOP kegiatan, penyusunan Jurnal kegiatan, penyusunan lokus kegiatan, penyusunan portofolio dan pelaporan kegiatan bagi Peserta Magang untuk memperoleh pengalaman langsung di dunia kerja baik secara administrasi, simulasi, laboratorium, pengumpulan data, klarifikasi data, analisa data, review data dan penarikan hasil data. Melalui kegiatan ini, diharapkan Peserta Magang dapat mengembangkan wawasan, keterampilan, serta pemahaman yang dapat mengaplikasikan antara teori yang diperoleh dengan praktek yang lebih mendalam mengenai bidang penelitian dan pengembangan di sektor pertahanan.Disisi lain dalam rangka mendukung peningkatan kualitas sumber daya manusia dan pelayanan publik di bidang pertahanan, Puslitbang Iptekhan Balitbang Kemhan memiliki peran strategis dalam memberikan kesempatan untuk memperkenalkan dunia kerja kepada Peserta Magang yang dapat memberikan pengalaman praktis yang relevan dengan ilmu pengetahuan dan teknologi yang dimiliki. Kegiatan Magang ini merupakan rangkaian kegiatan yang dilaksanakan di lingkungan Balitbang Kemhan, di bidang Litbang material pertahanan. Peserta Magang tidak hanya belajar secara teknis, tetapi juga mampu mengembangkan soft skills seperti kemampuan analisis, komunikasi, dan kerja tim yang sangat dibutuhkan dalam dunia kerja pada berbagai aspek terkait bidang ekosistem pengembangan ilmu pengetahuan, pengembangan teknologi, reverse engineering, dan inovasi sehingga dapat mensuport, merespons dan membangkitkan jiwa yang adaptif sebagai penerus bangsa dan negara di masa depan.
Oleh karena itu kegiatan Magang yang dilaksanakan diPusiptekhan Balibang Kemhan ini dapat juga digunakan sebagai Review Standar tahapan dari pelaksanaan Magang yang sedang dilakukan, Standar pencapaian output, pemecahan masalah yang memerlukan kebijakan teknis dan manajerial yang sekaligus pendampingan pencanangan pembinaan dan pembentukan personel yang profesonal, tangguh gesit, bermartabat, memiliki ide yang kreatif dan inovatif yang mampu menudung pertumbuhan SDM yang berkualitas dan memiliki asas manfaat baik di lembaga pendidikan maupun di institusi Pembina dalam hal ini Balitbang Kemhan.
Sebagai informasi untuk membantu meningkatkan efektivitas serta kualitas hasil yang diperoleh sebagai upaya mendukung perkembangan Peserta Magang yang unggul dan berintegritas, yang dapat menjembatani antara dunia pendidikan dan dunia kerja. Puslitbang Iptekhan Balitbang Kemhan berharap, dapat tercipta sinergi antara pemerintah, institusi pendidikan, dan masyarakat untuk membangun pertahanan yang kokoh dan berdaya saing untuk mengembangkan dan memperkokoh sistem pertahanan di Indonesia.
Turut hadir dalam Pendampingan Peserta Magang Fakultas MIPA Fisika Material UNJ di Puslitbang Iptekhan Balitbang Kemhan yaitu Pendamping Pusiptekhan Balitbang Kemhan dan Peserta Magang Fakultas MIPA Fisika Material UNJ.