Kapuslitbang Sumdahan Memimpin Rapat Persiapan Penelitian Analisis Penguatan Sarana dan Prasarana TNI di Wilayah Penyangga Ibu Kota Nusantara untuk Pertahanan Negara
Wednesday, 5 March 2025Kepala Pusat Penelitian dan Pengembangan Sumber Daya Pertahanan (Kapuslitbang Sumdahan), membuka rapat persiapan pelaksanaan Litbang Analisis Penguatan Sarana dan Prasarana TNI di Wilayah Penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN) pada tanggal 17 Februari 2025. Dalam sambutannya, Kapuslitbang menekankan pentingnya persiapan yang matang, baik dalam aspek administrasi maupun koordinasi. Hal ini sangat diperlukan, mengingat perubahan judul penelitian dan efisiensi anggaran yang harus tetap dijalankan tanpa mengurangi kualitas hasil penelitian. Pada kesempatan tersebut, Kapuslitbang juga memberikan arahan terkait pentingnya keterlibatan akademisi dari Universitas Pembangunan Nasional (UPN) dalam Pokja penelitian. Diharapkan, keterlibatan perguruan tinggi mampu memberikan perspektif yang lebih kuat melalui pendekatan akademis dalam analisis dan pengembangan sarana prasarana TNI di wilayah penyangga IKN.Rapat pokja ini membahas secara mendalam latar belakang dan identifikasi masalah yang dihadapi dalam penguatan sarana dan prasarana TNI di wilayah penyangga IKN. Dalam rapat ini juga ditegaskan bahwa tim Pokja diharapkan dapat bekerja sama dan sama-sama bekerja, dengan memanfaatkan keahlian dan perspektif yang dimiliki oleh setiap anggota, guna memastikan hasil penelitian yang komprehensif dan merumuskan solusi yang aplikatif dalam menghadapi berbagai potensi ancaman di wilayah Kalimantan Timur, yang merupakan lokasi strategis IKN.
Salah satu alasan penguatan sarana dan prasarana TNI di wilayah penyangga IKN adalah lokasi Ibu Kota Nusantara (IKN) yang berdekatan dengan negara tetangga, Malaysia, serta berada di jalur pelayaran internasional ALKI II. Hal ini menjadikan wilayah tersebut sangat rentan terhadap ancaman militer, non-militer, maupun ancaman hibrida yang perlu diantisipasi dengan baik. Selain itu, diungkapkan bahwa sarana dan prasarana TNI yang ada saat ini di wilayah Kalimantan Timur memerlukan pengembangan dan penguatan untuk mendukung sistem pertahanan negara yang optimal. Penelitian ini bertujuan untuk merumuskan model perencanaan dan pengembangan sarana serta prasarana TNI di wilayah penyangga IKN guna mendukung penguatan sistem pertahanan negara. Dalam