KAPUSLITBANG ALPALHAN BALITBANG KEMHAN MELAKSANAKAN KUNJUNGAN KERJA KE MAKO KOPASGAT

Thursday, 22 August 2024

Pada hari Selasa tanggal 31 Oktober 2023, Kapuslitbang Alpalhan Balitbang Kemhan Laksma TNI Danto Yuliardi Wirawan, S.T.M.T., didampingi Kabid Matra Udara Kolonel Tek BRP. Sianturi M.B.A., in Avi. Mgmt. beserta staf Bidang Matra Udara Puslitbang Alpalhan, melakukan kunjungan kerja ke Mako Kopasgat TNI Angkatan Udara yang berada di Lanud Sulaiman Margahayu Bandung dan disambut oleh Inspektur Kopasgat Marsma TNI Tri Bowo beserta staf.

Kunjungan kerja kali ini dimaksudkan untuk mengetahui kondisi Alusista yang dimiliki oleh Kopasgat serta meminta saran masukan dari Kopasgat terhadap kebutuhan Alutsista yang dapat dipenuhi melalui kegiatan Litbang. Kopasgat mengharapkan adanya penelitian dan pengembangan guna menyempurnakan ataupun untuk menggantikan Alutsista yang kondisinya sudah menurun dikarenakan usia pakai dalam rangka meningkatkan kesiapan Alutsista yang dimiliki oleh Kopasgat.

Pada kesempatan tersebut Kapuslitbang Alpalhan berkesempatan untuk melihat kondisi beberapa Alutsista yang dimiliki Kopasgat diantaranya Ransus Ground Surveillance Radar, Mobile CCS (Convergent Communication System) dan VIRAD MDMPSS (Virtual Rapid Military Decision Making Process Simulation system) atau War Gaming Simulator.

Kapuslitbang Alpalhan menyampaikan bahwa perencanaan kegiatan Litbang Balitbang Kemhan diarahkan guna pemenuhan kebutuhan ril satuan TNI yang diantaranya didapat dari kunjungan ke Mako Kopasgat tersebut.




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia