Publikasi Hasil Litbang Kemhan Ke Batalyon Infantri Mekanis Rider 318/AdhiRajasa Yudha Lebak Banten

Thursday, 4 July 2024

Banten – Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pertahanan RI mengadakan kegiatan publikasi hasil penelitian dan pengembangan serta internalisasi nilai kelitbangan pada hari Rabu (03/06/24) di Batalyon Infantri Mekanis Rider 318/Adhirajasa Yudha Lebak Banten yang dipimpin oleh Letkol Inf Dicky Purwanto,   S.Sos., M.I.P.. Kegiatan ini dipimpin oleh Kolonel Inf Arie Prianto Widiatmoko sebagai Kabag Datin Set Balitbang Kemhan. Dan sebanyak 20 prajurit TNI dari Yonif 318/Adhirajasa Yudha hadir untuk mendengarkan pemaparan.

Letkol Cpl Duanrey Hutabarat, Peneliti Muda Puslitbang Alpalhan Balitbang Kemhan bertindak sebagai narasumber untuk menjelaskan hasil litbang. Pada kegiatan tersebut dijelaskan mengenai Kendaraan Pembawa Mortir 81 mm yang sesuai dengan kondisi iklim dan geografis Indonesia. Diharapkan dapat memenuhi kebutuhan alutista TNI dan mengurangi ketergantungan pada alutsista luar negeri. Kegiatan ini bertujuan memotivasi prajurit dan kesatuan TNI untuk memberikan masukan untuk pengembangan riset Balitbang Kemhan di masa depan. Harapannya dari kegiatan sosialisasi publikasi hasil litbang dan internalisasi nilai-nilai kelitbangan produk kelitbangan Balitbang Kemhan dapat bermanfaat untuk digunakan di kesatuan.




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia