Menhan Terima Delegasi Filipina Bicarakan Potensi Kerjasama Industri Pertahanan

Rabu, 2 November 2016

Jakartamenhan-terima-delegasi-filipina – Disela-sela hari pertama pameran Indo Defence 2016 Expo & Forum, Rabu (2/11) di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta, Menteri Pertahanan Republik Indonesia Ryamizard Ryacudu berkesempatan menerima sejumlah Delegasi dari negara-negara sahabat diantaranya Delegasi dari Filipina yang dipimpin oleh Menteri Senjata, Amunisi dan Material Filipina Raymudn DV Elefante.

Dalam pertemuan yang baik tersebut, kedua pihak membicarakan berbagai hal terkait upaya peningkatan kerjasama pertahanan antara Indonesia dan Filipina termasuk didalamnya potensi – potensi kerjasama yang dapat dilakukan oleh kedua negara di bidang industri pertahanan.

Kepada Delegasi Filipina, Menhan RI menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasi karena telah datang memenuhi undangan Kementerian Pertahanan RI untuk hadir pada pameran Indo Defence 2016 Expo & Forum. Melalui Indo Defence 2016 Expo & Forum, diharapkan hubungan kedua negara khususnya kerjasama di bidang pertahanan yang selama ini terjalin baik akan semakin erat lagi di masa mendatang.

Sejalan dengan harapan Menhan RI, Menteri Senjata, Amunisi dan Material Filipina juga menyampaikan tentang pentingnya kedua negara sebagai dua negara yang bertetangga untuk terus meningkatkan kerjasama di bidang pertahanan, dan hal tersebut sangat didukung oleh Presiden RI dan Presiden Filipina dalam rangka menjaga keamanan dan stabilitas di wilayah masing-masing dan juga di kawasan.

Terkait kerjasama di bidang industri pertahanan, Menteri Senjata, Amunisi dan Material Filipina mengatakan bahwa Filipina sangat mengapresiasi kerjasama yang telah dilakukan kedua negara terutama dalam hal pengadaan kapal dan perbaikan pesawat – pesawat udara ringan. “Kami melihat banyak potensi – potensi untuk meningkatkan kerjasama kedua negara di bidang industri pertahanan melalui event Indo Defence ini”, tambahnya. (BDI/SPD)




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia