Tutup Diksarmil Chandradimuka dan Penetapan Kadet Mahasiswa S-1 UNHAN RI, Wamenhan M. Herindra : Kualitas SDM Jadi Kunci Utama

Jumat, 25 Agustus 2023

Magelang, Jawa Tengah – Wakil Menteri Pertahanan M. Herindra memimpin Upacara Penutupan Diksarmil Chandradimuka dan Penetapan Kadet Mahasiswa S-1 UNHAN RI Tahun 2023, di Lapangan Upacara Saptamarga Akmil Magelang, Jawa Tengah, Jumat (25/8).

“Kita patut bersyukur, karena kegiatan pendidikan dasar kemiliteran Chandradimuka kadet mahasiswa S-1 UNHAN RI tahun ini dapat berjalan dengan aman dan tertib. Kegiatan seperti ini memiliki nilai penting dalam membentuk karakter, disiplin, dan cinta tanah air bagi mahasiswa UNHAN RI,” ungkap Wamenhan yang juga bertindak selaku Inspektur Upacara.

Menurut Wamen, pendidikan ini dapat menjadi fondasi yang kuat bagi generasi calon pemimpin masa depan yang berkualitas. Keberadaan Sumber Daya Manusia (SDM) pertahanan yang unggul dan maju sangat penting dalam pembangunan postur pertahanan negara. Pengembangan SDM yang tangguh, modern dan profesional dilakukan untuk mengantisipasi perubahan tatanan global dan dinamika lingkungan strategis yang dapat mengancam kedaulatan negara.

“Kualitas SDM menjadi kunci utama dalam mencermati dinamika perkembangan lingkungan strategis,” tegas Wamenhan M. Herindra.

Hadir pada acara Upacara Penutupan Diksarmil diantaranya, Rektor UNHAN RI, Pejabat Kemhan, Mabes TNI dan Mabes Angkatan, Pejabat UNHAN RI, Pejabat Distribusi “A” Dan “B” Akademi Militer, Rektor Universitas Tidar, Rektor Muhammadiyah Magelang, dan Kepala SMA Taruna Nusantara, serta seluruh Kadet Mahasiswa S-1 UNHAN RI Tahun 2023. (Biro Humas Setjen Kemhan)




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia