Revitalisasi Benteng Victoria Ambon, Kemhan Bentuk Tim Peneliti dan Verifikasi

Jumat, 19 Februari 2021

Jakarta – Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) M. Herindra, menerima kunjungan kerja Walikota Ambon Richard Louhenapessy, SH., beserta rombongan, di Kemhan, Jakarta, Jumat (19/2), membicarakan Rencana Revitalisasi Benteng Victoria dan Relokasi Makodam XVI/Patimura.

Dan dari hasil pertemuan tersebut disepakati bahwa, Kemhan akan membentuk Tim Peneliti dan Verifikasi terhadap Aset BMN Kodam XVI/Patimura yang akan direvitalisasi.

Sementara itu, Kepala Biro Hubungan Masyarakat (Karo Humas) Setjen Kemhan Brigjen TNI I.E. Djoko Purwanto, S.E., M.M., mengungkapkan, berdasarkan Perda no 24 Tahun 2012 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kota Ambon tahun 2011 sampai dengan tahun 2031, Pemerintah Kota Ambon berencana merevitalisasi Benteng Victoria yang merupakan Cagar Budaya di Ambon.

Saat ini Benteng Victoria digunakan sebagai MAKO KODAM XVI/ Patimura dengan luas 130.091 meter persegi yang dilengkapi dengan bukti kepemilikan SHP Nomor 26 dan 25 tahun 1990, SHP nomor 44 tahun 2003, SHP nomor 61 tahun 2015 terinventarisasi dalam Simak BMN Kodam XVI/Patimura.

Adapun Rencana Relokasi Makodam XVI/Patimura akan dilaksanakan di Desa Tawiri, Kecamatan Teluk Ambon yang terletak 12 Km dari ibukota pemerintahan Kota Ambon dengan luas lahan 80 Hektar.

Selanjutnya, dari hasil peninjauan Kementerian PUPR pada bulan November 2020, Pembangunan Cagar Budaya Benteng Victoria dilaksanakan setelah relokasi Makodam XVI/Patimura dilaksanakan, dan pemerintah Kota Ambon menjadi pihak yang menyiapkan anggaran relokasi Makodam XVI/Patimura.




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia