Sekjen Pimpin Olahraga Bersama
Selasa, 23 Februari 2021Jakarta – Dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, Sekretaris Jenderal Kementerian Pertahanan (Sekjen Kemhan) Marsdya TNI Donny Ermawan Taufanto, M.D.S., memimpin olahraga Lien Ting Kung bersama Staf Kemhan, di Lapangan Bhineka Tunggal Ika (BTI), Kemhan, Jakarta, Selasa (23/2).
Lien Ting Kung sendiri, bukanlah senam atau juga aerobik, melainkan suatu terapi teknik gerakan penyembuhan berbagai penyakit kronis tanpa obat, yang mempelajari energi kehidupan, tenaga titik nol atau tenaga dalam untuk memulihkan kembali energi kehidupan dalam tubuh yang sudah mati dan tidak berfungsi.
Dalam aplikasinya, gerakan, Lien Ting Kung terbilang mudah, diantaranya dengan berjongkok sambil berjinjit, merentangkan tangan ke samping atau menekuk satu kaki dalam posisi berdiri. Namun, gerakan-gerakan yang kelihatannya mudah tersebut, akan terasa sulit saat harus dilakukan dalam durasi waktu yang cukup lama.
Dan jika melakukan satu olahraga atau senam akan membuang energi sehingga saat selesai tubuh terasa lelah, maka sebaliknya Ling Tien Kung membangkitkan energi yang sudah terpakai, sehingga selesai latihan tubuh menjadi segar. (Biro Humas Setjen Kemhan)