Tingkatkan Kualitas dan Profesionalisme SDM Aparatur Kemhan dan TNI, Kabadiklat Kemhan Buka Pelatihan Fungsional Assesor SDM Apartur TA. 2024
Jumat, 26 April 2024Jakarta – Kepala Badan Pendidikan dan Pelatihan Kementerian Pertahanan (Kabadiklat Kemhan) Mayjen TNI Zainul Arifin S.A.P., M.Sc, menjadi Inspektur Upacara Pembukaan Pelatihan Fungsional Assesor Sumber Daya Manusia (SDM) Apartur TA. 2024, Kamis (25/04) di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta.
Pelatihan yang diselenggarakan oleh Pusdklat Tekfunghan Badiklat Kemhan bekerjasama dengan Pusat Pengembangan Kepegawaian (Pusbangpeg) ASN Badan Kepegawaian Nasional (BKN) tersebut dalam rangka meningkatkan kualitas dan profesionalisme SDM Aparatur di lingkungan Kementerian Pertahanan dan TNI, guna mewujudkan birokrasi berkelas dunia dan menyongsong Indonesia Emas 2045.
“Diklat Fungsional Asesor SDM Aparatur ini saya pandang penting dan strategis. Disamping sebagai sarana komunikasi juga sebagai wahana untuk bertukar informasi tentang berbagai hal terkait pengembangan SDM Aparatur”, ungkap Kabadiklat Kemhan saat memberikan sambutan.
Lebih lanjut Kabadiklat Kemhan mengatakan bahwa, Kementerian Pertahanan dan TNI sebagai organisasi yang besar dan kompleks dengan tugas dan tanggung jawab yang strategis, sehingga membutuhkan asesor SDM Aparatur yang kompeten dan profesional, serta mampu melaksanakan tugasnya dengan objektif, transparan, dan akuntabel.
Oleh karena itulah, Pelatihan Asesor SDM Aparatur ini diselenggarakan untuk membekali para Asesor Kemhan dan TNI dengan pengetahuan, keterampilan, dan sikap perilaku yang diperlukan untuk menjadi Asesor SDM aparatur yang kompeten dan profesional.
Mengakhiri sambutannya, Kabadiklat Kemhan menekankan kepada para seluruh peserta untuk mengikuti pelatihan dengan serius dan penuh tanggung jawab. “Manfaatkan waktu yang tersedia sebaik mungkin untuk belajar dan berlatih. Jangan ragu untuk bertanya kepada para Widyaiswara atau narasumber jika ada hal-hal yang kurang dipahami”, pesan Kabadiklat Kemhan.
Pelatihan Fungsional Assesor Sumber Daya Manusia (SDM) Apartur TA. 2024 diselenggarakan selama 6 minggu mulai tanggal 25 April s.d 6 Juni 2024 dan diikuti sebanyak 25 peserta masing – masing berasal dari Kemhan, Mabes TNI dan TNI AL.
Upacara Pembukaan Pelatihan Asesor ini sengaja dilakukan di alam terbuka di Bumi Perkemahan Cibubur, sekaligus mengawali rangkaian pelatihan dengan melaksanakan outbound. Kegiatan outbond diisi berbagai permainan dan aktivitas yang seru dan menantang untuk menanamkan nilai-nilai penting kepada para peserta pelatihan seperti kebersamaan dan kerja sama tim, kepemimpinan, komunikasi, motivasi, kreativitas, inovasi serta kepercayaan diri. Nilai-nilai tersebut diharapkan dapat menjadi bekal bagi peserta dalam melaksanakan rangkaian kegiatan pelatihan selanjutnya maupun dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya sebagai seorang pejabat fungsional asesor di satuan kerjanya masing-masing.
Hadir pada Upacara Pembukaan Pelatihan Fungsional Assesor Sumber Daya Manusia (SDM) Apartur TA. 2024, Kapusdiklat Tekfunghan Badiklat Kemhan, Dr. Endang Purwaningsih, M.Si, dan Kapusjemenhan, Brigjen TNI Wasono, S.Sos., M.Hum. Hadir pula pejabat perwakilan dari BKN, perwakilan Waaspers Panglima TNI dan Waaspers Kasau. (Biro Humas Setjen Kemhan)