Wamenhan RI M. Herindra Terima Kunjungan Kehormatan Danpushidrosal

Rabu, 17 Januari 2024

Jakarta – Wakil Menteri Pertahanan M. Herindra menerima Komandan Pusat Hidro-Oseanografi TNI Angkatan Laut (Danpushidrosal) Laksamana Madya TNI Budi Purwanto di Ruang Kerja Kementerian Pertahanan, Jakarta, Rabu (17/1).

Di awal pertemuan, Wamenhan mengucapkan selamat datang kepada Laksamana Madya TNI Budi Purwanto dan jajaran Pushidrosal atas kunjungannya ke Kementerian Pertahanan.

Dalam pertemuan tersebut dibahas beberapa hal, di antaranya Kapushidrosal melaporkan kegiatan yang telah dilaksanakan; antara lain, penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) tentang Sinergi Data dan Informasi Geospasial, serta pengembangan Sumber Daya Manusia untuk mendukung pesisir dan laut nasional; meningkatkan kualitas data Batimetri Nasional dengan mengoptimalkan proses Quality Assurance (QC) dan Quality Control (QA) sesuai alur yang ada di Peraturan Menteri tentang Batas Nasional.

“Indonesia saat ini sangat concern terkait stabilitas pertahanan di kawasan. Situasi geopolitik saat ini mudah menciptakan perpecahan, untuk itu tetap waspada dan optimis menghadapi situasi terkini,” ujar Wamenhan.

“Dalam skala internasional, Pushidrosal menghadiri pertemuan Sub-Committee on Undersea Feature Names (SCUFN) dengan mengusulkan penamaan fitur bawah laut, dimana sebelum diusulkan di pertemuan internasional tersebut, baik Pushidrosal dan Badan Informasi Geospasial (BIG) yang tergabung dalam Tim Nasional pembakuan di level nasional, menyelenggarakan penamaan rupabumi maupun pembakuan nama rupabumi,” tegas Danpushidrosal.

Turut mendampingi Wamenhan dalam kunjungan Danpushidrosal antara lain Dirjen Strahan Kemhan Mayjen TNI Bambang Trisnohadi, Kabaranahan Kemhan Marsda TNI Marsda TNI Yusuf Jauhari.

Dalam kunjungan kerja ke Kementerian Pertahanan, Danpushidrosal didampingi Asopssurta Pushidrosal Laksma TNI Dyian Primana serta sejumlah pejabat di lingkungan Pushidrosal. (Biro Humas Setjen Kemhan)




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia