Sertijab Kepala Badan Pengembangan Kebijakan dan Teknologi Pertahanan Negara, Wamenhan Berpesan Fokus Wujudkan Pengembangan Teknologi Pertahanan
Selasa, 2 Mei 2023Jakarta – Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) M.Herindra memimpin Upacara Pengangkatan Sumpah, Pelantikan dan serah terima jabatan Kepala Badan Pengembangan Kebijakan dan Teknologi Pertahanan Kemhan dari Marsekal Muda (Purn) Julexi Tambayong kepada Marsekal Muda TNI Hendrikus Haris Haryanto, di Kemhan, Jakarta, Selasa (2/5/2023).
Badan Pengembangan Kebijakan dan Teknologi Pertahanan Kemhan merupakan nama baru Satker Kemhan hasil validasi organisasi Kemhan yang awalnya bernama Badan Penelitian dan Pengembangan Kemhan.
Dalam amanatnya, Wamenhan mengucapkan selamat kepada pejabat baru, Kepala Badan Pengembangan Kebijakan dan Teknologi Pertahanan Kemhan Marsekal Muda TNI Hendrikus Haris Haryanto, Wamenhan juga berpesan bahwa jabatan yang baru saja diserahterimakan merupakan suatu kehormatan dan penghargaan dari hasil pertimbangan dan penilaian Pimpinan yang harus dapat dipertanggungjawabkan melalui karya nyata di lapangan.
“Laksanakan tugas dengan baik dan optimal. Keberhasilan yang telah dicapai pejabat lama hendaknya dapat dipelihara dan ditingkatkan di masa mendatang,” ungkap Wamenhan.
Wamenhan mengingatkan agar tetap fokus mewujudkan pengembangan teknologi pertahanan sesuai dengan arah pembangunan teknologi pertahanan negara.
“Fokus pada penguasaan teknologi sebagai salah satu kunci strategis untuk mendorong pengembangan industri nasional dalam pengembangan produk pertahanan,” tegas Wamenhan. Namun, menurut Wamenhan hal tersebut tentunya harus disesuaikan dengan kebutuhan pengguna dan perkembangan teknologi terbaru.
Selain itu, terkait isu kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence dan Big Data, Wamenhan menekankan kepada Kabadan dan Satker terkait agar dapat lebih siap baik dalam hal penyiapan teknologi maupun sumber daya manusia.
Sementara itu, kepada Marsekal Muda (Purn) Julexi Tambayong, Wamenhan menyampaikan apresiasinya atas dedikasi, loyalitas dan karya serta pengabdian selama bertugas. “Saudara telah menunjukkan kualitas kepemimpinan dan manajerial yang tinggi serta memiliki integritas dalam membantu pimpinan Kemhan mengelola penyelenggaraan sistem pertahanan negara,” ujar Wamenhan. (Biro Humas Setjen Kemhan)