Menhan Prabowo Terima Kunjungan Kehormatan Dubes Ceko
Jumat, 22 Oktober 2021
Jakarta – Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI) Prabowo Subianto menerima kunjungan kehormatan Duta Besar (Dubes) Ceko untuk Indonesia, H.E. Mr. Jaroslav Dolecek, Kamis (21/10) di Kementerian Pertahanan, Jakarta.
Kunjungan ini merupakan salah satu upaya meningkatkan dan memperkuat hubungan kerja sama bilateral kedua negara, khususnya di bidang pertahanan yang selama ini sudah terjalin baik.
Hubungan kerja sama pertahanan Indonesia dan Ceko yang sudah berlangsung lama, dan kedua negara berkeinginan meningkatkan kerja sama tersebut, khususnya di bidang industri pertahanan.
Adapun kerja sama bidang pertahanan antara Indonesia dan Ceko telah diperkuat dengan telah ditandatanganinya dokumen perjanjian kerja sama bidang pertahanan kedua negara, yakni Agreement between the Government of the Republic of Indonesia and the Government of the Czech Republic on Cooperation Activities in the Field of Defence pada 21 November 2006 di Jakarta, dan telah diratifikasi pada tahun 2013.
Turut mendampingi Menhan RI saat menerima Dubes Ceko, Dirjen Strahan Kemhan Mayjen TNI Dr. rer. pol. Rodon Pedrason, M.A., Dirjen Renhan Kemhan Mayjen TNI Budi Prijono, ST, M.M, CfrA, dan Kabaranahan Kemhan Marsda TNI Yusuf Jauhari, M.Eng. (Biro Humas Setjen Kemhan)
Sumber Foto : Tim Dokumentasi Menhan Prabowo