DWP Kemhan Selenggarakan Webinar Bela Negara Peringati HUT RI Ke-76

Senin, 16 Agustus 2021

Jakarta – Dharma Wanita Persatuan Kementerian Pertahanan (DWP Kemhan), bekerja sama dengan DWP Pusat dan Kementerian Pertahanan, Senin (16/8), menyelenggarakan Webinar dengan tema “Bela Negara di Masa Pandemi”, untuk menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-76, yang diikuti secara daring oleh seluruh pengurus DWP Kemhan, Pengurus DWP UP Kemhan serta perwakilan anggota Dharma Wanita Persatuan Provinsi dan Kabupaten di seluruh Indonesia.

Dalam sambutannya Penasehat Dharma Wanita Persatuan Kemhan Ny Metty Herindra, mengharapkan, Webinar dengan tema “Bela Negara di Tengah Pandemi”, dapat memberikan gambaran bagaimana cara dan peran kita dalam menghadapi pandemi covid-19, terutama peran sebagai komponen bangsa sebagai wujud bela negara. Kemudian dalam konteks tugas dan fungsi Dharma Wanita sebagai bagian dari komponen bangsa, juga perlu berkontribusi menangani pandemi ini.

“Di masa pandemi ini, seluruh pihak perlu memperkuat daya juang dalam melawan dan mengantisipasi penyebaran virus covid-19. Protokol kesehatan perlu terus diterapkan sebagai cerminan bela negara, mengingat perkembangan penyebaran virus covid-19 masih belum berakhir”, kata Ketua Penasehat DWP Kemhan.

Selain itu, lanjut Penasehat DWP Kemhan dalam sambutannya, yang dapat dilakukan oleh anggota DWP Kemhan dalam bela negara di masa pandemi ini adalah, pertama, mempunyai sikap dan mampu mengimplementasikan nilai-nilai bela negara. Kedua, tegakkan disiplin dengan mematuhi protokol kesehatan secara ketat. Ketiga, berperan aktif mengajak seluruh masyarakat beserta keluarga untuk melaksanakan vaksinasi covid-19. Keempat, tetap berpikir sehat serta positif dan Kelima, menerapkan gaya hidup sehat.

Sementara itu Ketua DWP Kemhan Ny Yayuk Donny Ermawan Taufanto menekankan, tema yang diangkat dalam penyelenggaraan Webinar DWP Kemhan tahun ini adalah Bela Negara di Masa Pandemi dengan hastag bersatu nusa, bangsa, bela negara. Pemilihan tema ini relevan karena di masa pandemi covid-19, seluruh komponen bangsa perlu memperkuat daya juang dalam melawan serta mencegah penyebaran virus covid-19. Untuk itu, dalam tugas dan fungsi Dharma Wanita, sebagai bagian dari komponen bangsa, perlu berkontribusi dalam penanganan pandemi covid-19 saat ini. “Semoga kegiatan webinar ini dapat memberikan pemahaman yang utuh tentang bagaimana kita harus berperan, bersikap, menempatkan diri, serta menghasilkan kontribusi dalam upaya bela negara, khususnya di masa pandemi Covid-19”, jelas Ketua Umum DWP Kemhan.

Pada Webinar bertemakan “Bela Negara di Masa Pandemi”, menghadirkan sejumlah pembicara diantaranya Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) M. Herindra, Direktur Bela Negara Ditjen Pothan Dr. Jubei Levianto, S.Sos., M.M., Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabinet Indonesia Maju, dr. Erni Guntarti, Motivator Psikolog dan Ahli Mikro Ekspresi Poppy Amalya, M.Psi, CHt, MNPL. (Biro Humas Setjen Kemhan)




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia