Sekjen Kemhan: Kemandirian Indhan Penting Dalam Mewujudkan Sistem Pertahanan Negara yang Kuat
Kamis, 22 Oktober 2020Subang – Sekretaris Jenderal Kementerian Pertahanan Marsdya TNI Donny Ermawan T, M.D.S., Kamis (22/10), melaksanakan kunjungan kerja ke PT. Dahana (Persero), Subang, Jawa Barat, untuk menghadiri peringatan HUT PT. Dahana Ke-54.
Dalam sambutannya, Sekjen menekankan bahwa kemandirian industri pertahanan merupakan hal yang sangat penting dalam mewujudkan sistem pertahanan negara yang kuat, maju dan mandiri. Industri yang kuat diharapkan mampu memberikan multiplier effect baik terhadap pembangunan ekonomi maupun penguasaan teknologi bagi bangsa Indonesia. Kemandirian Industri Pertahanan juga diharapkan dapat mewujudkan pergeseran pemahaman dari belanja pertahanan menjadi investasi pertahanan seperti arahan Presiden RI pada HUT TNI yang ditujukan kepada Kemhan dan Industri Pertahanan.
Sekjen Kemhan melanjutkan, PT Dahana (persero) merupakan salah satu industri strategis Indonesia, khususnya dalam memproduksi industri propelan dalam menunjang kemandirian industri pertahanan.
“Peningkatan kemampuan industri pertahanan nasional sangatlah diperlukan guna memenuhi dan mendukung kebutuhan serta menunjang kemandirian Alat Utama Sistem Pertahanan (Alutsista) TNI. Semakin pesat kemajuan di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi berpengaruh langsung terhadap peningkatan kemampuan Industri pertahanan yang dibutuhkan untuk kepentingan pertahanan dan keamanan”.
Kunjungan Sekjen Kemhan ini diharapkan dapat semakin memperteguh komitmen Kemhan dalam memberdayakan industri dalam negeri untuk penguatan pertahanan negara.
Sebelumnya, Direktur Utama PT Dahana (Persero) Budi Antono dalam sambutannya mengatakan, selama ini Kemhan RI telah sangat mendorong kemajuan industri pertahanan dalam negeri, dimasa mendatang diharapkan dukungan ini dapat terus dilanjutkan karena industri propelan diharapkan dapat terus dikerjakan oleh Industri Pertahanan Dalam Negeri.
Tema HUT PT Dahana (Persero) ke-54 tahun 2020 kali ini adalah “Bangkit Bersama AKHLAK untuk Indonesia Maju”. Tema ini bermakna bahwa PT Dahana (Persero) sebagai perusahaan BUMN akan serius dalam menjalankan AKHLAK untuk memajukan Indonesia, yaitu Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif. Hal ini diimplementasikan dalam bentuk pemasukan bagi negara dan melayani negeri ini dengan lebih baik serta menjadi mitra pemerintah dalam pengembangan industri pertahanan di tanah air.
Sekjen Kemhan dalam rangkaian kunjungan ini juga melaksanakan plant tour atau berkunjung ke bangunan-bangunan PT Dahana tempat melaksanakan produksinya.
Turut hadir dan memberikan sambutannya pada acara ini, Komisaris Utama PT Dahana Laksdya TNI (Purn) Dr. Agus Setiadji. Sedangkan pejabat Kemhan yang mendampingi Sekjen Kemhan dalam kunjungan ini Dirjen Pothan Kemhan Brigjen TNI Dadang Hendrayudha, Kabaranahan Kemhan Marsma TNI Yusuf Jauhari, S.Sos., M.Eng, Ses Balitbang Kemhan Brigjen TNI Abdullah Sani, Karohumas Setjen Kemhan Brigjen TNI I.E. Djoko Purwanto., S.E. M.M.