Rakorkes Ditjen Kuathan untuk Mendukung Pertahanan Negara
Senin, 12 Februari 2018Jakarta – Direktorat Jenderal Kekuatan Pertahanan Kementerian Pertahanan (Dirjen Kuathan) Mayjen TNI Bambang Hartawan, MSc membuka Rapat Koordinasi Kesehatan Ditkes Kuathan Kemhan Tahun 2018. Adapun tema yang diangkat adalah “Memperkuat Sinergitas Kesehatan Nasional Melalui Peningkatan Profesionalisme Sumber Daya Kesehatan Kemhan dan TNI Guna Mendukung Pertahanan Negara,” Senin (12/2), di Kantor Kemhan Jakarta.
Saat membuka Rakorkes tersebut, Dirjen Kuathan mengatakan tema tersebut sangatlah relevan dengan kondisi saat ini. Mengingat kesehatan di lingkungan Kemhan dan TNI merupakan bagian integral dari sistem pertahanan negara, yang memerlukan kerjasama dengan semua unsur kesehatan nasional dalam upaya mendukung pertahanan negara.
Lebih lanjut Dirjen Kuathan mengungkapkan bahwa salah satu bentuk kerjasama dalam bidang kesehatan nasional saat ini adalah jaminan kesehatan nasional untuk meningkatkan kesejahteraan prajurit , PNS dan keluarganya dengan harapan dapat terpenuhinya kualitas pelayanan kesehatan yang lebih baik. Perlunya adanya sinkronisasi kebijakan yang dibuat oleh Kementerian Kesehatan yang berpedoman pada BPJS Kesehatan dalam pelaksanaan di lapangan, dengan mengakomodir kekhasan pelayanan kesehatan Kemhan.
Dirjen Kuathan berharap untuk terus meningkatkan kualitas keilmuan, khususnya pada bidang pendidikan dan pengembangan tenaga kesehatan di lingkungan Kemhan dan TNI, sehingga dapat memberikan pelayanan kesehatan kepada prajurit, PNS dan keluarganya dengan lebih berkualitas.
Untuk mewujudkan kondisi tersebut tentunya memerlukan kerjasama dan koordinasi yang terintegrasi, kebijakan yang komprehensif yang mengacu pada kebijakan nasional serta mampu bersinergi dengan semua unsur kesehatan nasional.
Saat menutup Rakorkes Ditjen Kuathan Kemhan Tahun 2018 ini Dirjen Kuathan memberikan beberapa penekanan yaitu agar meningkatkan koordinasi, komunikasi dan kerjasama dengan pihak-pihak terkait di bidang kesehatan. Selanjutnya untuk memperkuat koordinasi dan sinergitas dalam mencari solusi penyelesaian permasalahan kesehatan di lingkungan Kemhan dan TNI.
Dan tidak lupa untuk terus menjalin komunikasi dengan BPJS kesehatan dan Kementerian Kesehatan serta mengembangkan dan meningkatkan kemampuan pengelolaan data dan informasi geomedik yang dijadikan informasi di bidang intelijen medis. Hal tersebut digunakan untuk memperkuat sistem kesehatan pertahanan negara dalam mendukung pertahanan negara.
Pada Rakorkes Ditjen Kuathan tahun 2018 kali ini juga digelar pameran peralatan kesehatan yang diikuti oleh beberapa mitra Ditjen Kuathan Kemhan di bidang kesehatan.
Rakorkes Ditkes Ditjen Kuathan Kemhan dihadiri oleh Kepala Pusat Kesehatan TNI (Kapuskes TNI) Mayjen TNI dr. Ben Yura Rimba, Kapuskesad, Kadiskesal, Kadiskesau, Kepala Rumah Sakit TNI dari tiga matra di seluruh Indonesia, serta pejabat Kemhan, Mabes TNI dan Angkatan. (WND/SGY)