Ditjen Strahan Kemhan Terima Perwira Siswa Australian Command and Staff College

Selasa, 17 Oktober 2017

171017 Sesko Autralia @ StrahanJakarta – Kementerian Pertahanan melalui Direktorat Jenderal Strategi Pertahanan (Ditjen Strahan) menerima perwira siswa Australian Command and Staff College (ACSC), di kantor Kemhan Jakarta, Selasa (17/10). Dibawah pimpinan Capt. Nicholas Pratt, delegasi Australian Command and Staff College (ACSC) diterima hangat oleh delegasi Indonesia yang dipimpin Kol. Yudi Yulistianto, M.A.

Dalam kesempatan tersebut, delegasi Indonesia menyampaikan paparan tentang sejumlah isu yang berkembang di kawasan regional seperti isu wilayah perbatasan dengan negara tetangga, keamanan maritim di Laut Sulu, terorisme, bencana alam, cyber war, industri pertahanan dan kejahatan trans-nasional. Paparan disampaikan oleh Letkol Sus Samsul Bahari yang dilanjutkan dengan tanya jawab dan diakhiri dengan pertukaran cendera mata.

Saat menerima perwira siswa ACSC, pimpinan delegasi Indonesia menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang tinggi atas kunjungannya ke Kemhan kali ini. Pimpinan delegasi Indonesia berharap melalui kunjungan ini dapat meningkatkan hubungan antara Indonesia dan Australia sebagai salah satu partner yang strategis di Asia. (ERA/SPD)




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia