Menhan Terima Kunjungan Delegasi Senat Rep. Polandia

Rabu, 4 Oktober 2017

senator polandia 4 okt 2017-okJakarta – Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu, Rabu (4/10), menerima kunjungan kehormatan Delegasi Senat Republik Polandia yang dipimpin HE. Mr. Stanislaw Karczewski di Kantor Kemhan, Jakarta. Menhan berharap dapat mengunjungi Polandia bersama dengan pimpinan-pimpinan industri pertahanan dalam negeri sehingga dapat meningkatkan kerjasama terutama di bidang industri pertahanan. Menhan juga berharap dapat meningkatkan kerjasama kedua negara dalam menghadapi ancaman nyata saat ini yaitu terorisme.

Hubungan pertahanan kedua negara sampai saat ini berjalan dengan baik meskipun belum dimanfaatkan semaksimal mungkin. Ketua delegasi Senat Republik Polandia mengatakan bahwa Indonesia menjadi mitra penting bagi Polandia di Asia Tenggara. Polandia yang merupakan anggota NATO sangat mengutamakan keamanan dan pertahanan negara namun juga sama pentingnya dengan perdamaian.

Anggaran pertahanan Polandia saat ini lebih dari 2% dari PDB Polandia. Ketua Delegasi Senat Mr Karczewski yang juga merupakan anggota komisi pertahanan Senat Republik Polandia berharap kedua negara dapat meningkatkan kerjasama pertahanan terutama dalam bidang pendidikan dan pelatihan serta kerjasama di bidang industri pertahanan. (DAS/SGY)




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia