Masuki Masa Purna Bhakti, Kasau Brunei Pamit pada Menhan RI

Selasa, 4 Agustus 2015

101215Jakarta, DMC – Menhan Ryamizard Ryacudu menerima Pemerintah Tentera Udara Diraja Brunei Brigadier Jenderal (U) Dato Seri Pahlawan Wardi Abdul Latip beserta rombongan, Senin (3/8), di kantor Kemhan Jakarta. Dalam Kesempatan itu Kasau Brunei mohon pamit karena dalam waktu dekat akan mengakhiri masa bhaktinya sebagai Kasau Brunei yang telah berjalan selama tiga tahun dan akan memasuki masa purna bhakti sebagai Tentera Udara Diraja Brunei. Untuk itu Kasau Brunei mengucapakan terima kasih atas dukungan Menhan selama ini untuk kemajuan angkatan udara kedua negara.

Menanggapi hal tersebut Menhan berharap hubungan kedua negara khususnya angkatan udara dapat terus terjaga karena sulitnya memelihara perdamaian diantara negara-negara di dunia. Untuk itu perlu adanya pemahaman tentang arti pentingnya membina dan menjalin silaturahmi diantara negara-negara didunia demi tercapainya perdamaian dunia.

Turut hadir mendampingi Kasau Brunei diantaranya Kasau Marsekal TNI Agus Supriyatna dan Dirjen Strahan Kemhan Mayjen TNI Yoedhi Swastanto, M.B.A.

Sumber : DMC




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia