Menhan Menerima Kunjungan Sekjen ICMM dan Para Ahli di Bidang Penanganan Ebola

Selasa, 19 Mei 2015

619460DSC_1225Nusa Dua Bali, Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu, Senin (18/5), usai memberikan keynote lecture kepada peserta 41st ICMM World Congress on Military Medicine menerima kunjungan dengan Secretary General of ICMM Major General (ret) Roger Van Hoof MD di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Bali. Dalam pertemuan tersebut, Menhan kembali menekankan bahwa ICMM harus terus menjaga netralitasnya dan selalu melakukan tindakan medis militer semata-mata demi kemanusiaan.

Dalam pertemuan itu Sekjen ICMM mengucapkan terimakasih secara resmi atas dukungan Kementerian Pertahanan atas terselenggaranya kongres ini. Menhan Ryamizard Ryacudu juga menyatakan penghargaannya atas kesempatan Indonesia menyelenggarakan momen penting dalam bidang kemanusiaan seperti ini.

Menhan mengatakan bahwa dalam sesi plenary yang membicarakan masalah penanganan Ebola. Banyak hal yang dapat dipelajari dari pengalaman negara-negara lain seperti Tiongkok dalam mengatasinya. Menhan berharap dapat terus diupayakan solusi terbaik penanganan Ebola sehingga kedokteran militer dapat menyumbangkan kemampuannya dalam upaya pencegahan penyebarannya.

Selanjutnya Menteri Pertahanan juga menerima kunjungan David Brett-Major, CDR MC USN dari Amerika Serikat, Dr Eric Bertherat dari WHO, SrCol Huijuan DUAN dari Republik Rakyat Tiongkok. Dalam pertemuan ini Menteri Pertahanan menyampaikan apresiasi atas kedatangan para ahli yang banyak menangani masalah Ebola. Menhan berharap saling berbagi pengalaman atas penanganan Ebola ini dapat menjadi awal bagi para dokter militer merumuskan metode terbaik dalam menangani Ebola.

Sumber : DMC




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia