Rapat Koordinasi Perkembangan Hasil Kegiatan Teknis Penyelesaian Permasalahan Batas RI-Malaysia

Jumat, 3 November 2023

Jakarta – Dirwilahan Ditjen Strahan Kemhan RI Laksamana Pertama TNI Dr. Sugeng Suryanto, S.AP, M.A. dan Kasubdit Wilayah Darat Kolonel Czi Harri Dolli Hutabarat, S.Sos, M.Si beserta staf menghadiri undangan Rapat Koordinasi Sekjen Kemendagri dengan agenda perkembangan hasil kegiatan teknis penyelesaian permasalahan Batas RI-Malaysia di Sungai Sinapad-Sesai dan dalam rangka persiapan Persidangan JIM ke-44, yang dilaksanakan Jumat, 3 November 2023 di Ruang Rapat Sekjen, Lantai 1 Gedung A Kemendagri Jl. Medan Merdeka Barat Utara No. 7 Jakarta Pusat.  Dalam rapat koordinasi tersebut di pimpin langsung oleh Sekjen Kemendagri Dr. H. Suhajar Diantoro, M.Si. selaku Ketua Panitia Nasional Survei Demarkasi Batas Internasional RI-Malaysia dan dihadiri oleh Staf Kemenko Polhukam, Kemendagri, Kemenlu, BNPP, Bais Mabes TNI, Dittopad dan BIG.

Dirwilhan Ditjen Strahan Kemhan Laksamana Pertama TNI Dr. Sugeng Suryanto, S.AP., M.A.P., menyampaikan permasalahan Batas Darat RI-Malaysia yang menjadi OBP (Outstanding Boundery Problem), bahan materi yang akan disampaikan pada Persidangan JIM ke-44 dan permasalahan menonjol Batas Darat RI-Malyasia lainnya yang perlu mendapat atensi dan perhatian Sekjen Kemendagri selaku Ketua Panitia Nasional Survei Demarkasi Batas Internasional RI-Malaysia. Sekjen Kemendagri Dr. H. Suhajar Diantoro, M.Si. memberikan apresiasi yang luar bisa atas dedikasi dan kerja keras Tim Teknik Survei dan Penegasan Batas Darat RI-Malaysia yang di Ketuai oleh Laksamana Pertama TNI Dr. Sugeng Suryanto, S.AP., M.A., dalam proses penyelesaikan permasalahan Batas Darat RI-Malaysia.     ($)




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia