Karo Infohan Terima Kunjungan Audiensi SMA Muhammadiyah 25 Setiabudi Pamulang
Kamis, 16 Januari 2025Jakarta – Kepala Biro Informasi Pertahanan (Karo Infohan) Setjen Kemhan, Brigjen TNI Frega Wenas Inkiriwang menerima kunjungan audiensi SMA Muhammadiyah 25 Setiabudi Pamulang, Tangerang, Kamis (16/1). Audiensi ini berlangsung di kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta.
Kunjungan ini tidak hanya ajang silaturahmi melainkan sebagai bentuk kepedulian generasi muda terhadap pertahanan negara.
“Sejarah telah mencatat bahwa generasi muda selalu menjadi agen perubahan, mulai dari perjuangan merebut kemerdekaan hingga pembangunan bangsa. Pemuda selalu berada di garis depan. Sebagai generasi penerus, peran kalian sangat penting untuk mewujudkan cita-cita luhur bangsa,” tegas Sekjen Kemhan dalam sambutan yang dibacakan Karo Infohan.
Kunjungan 202 siswa dan siswi SMA Muhammadiyah 25 Setiabudi Pamulang ini juga diisi dengan materi mengenai profil Kemhan dan Unhan RI.
Sesuai dengan Asta Cita Presiden RI yaitu memperkuat SDM, sains, teknologi, pendidikan, kesehatan, prestasi olahraga, kesetaraan gender, serta penguatan peran perempuan, pemuda dan penyandang disabilitas. Terkait hal tersebut Sekjen Kemhan berpesan agar manfaatkan kesempatan belajar sebagai sarana untuk memperkaya kapasitas diri. “Masa depan bangsa Indonesia bergantung pada kualitas generasi mudanya”, tegas Sekjen dalam sambutannya.
“Saya berpesan, teruslah belajar karena setiap ilmu yang saudara peroleh merupakan investasi jangka panjang, demi masa depan saudara dan bangsa. Jadilah agen perubahan yang mengharumkan nama bangsa menuju Indonesia Emas 2045,” pesan Sekjen. (Biro Infohan Setjen Kemhan)