Karo Humas Pimpin Rapat Persiapan Kompetisi Anugerah Media Humas 2024

Rabu, 3 Juli 2024

Jakarta – Kepala Biro Humas Setjen Kemhan Brigjen TNI Edwin Adrian Sumantha memimpin rapat persiapan kompetisi Anugerah Media Humas (AMH) 2024 di ruang rapat Humas, gedung A.H Nasution, Kemhan, Jakarta, Rabu (3/7).

Tujuan dari kegiatan AMH 2024 yang diselenggarakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) ini adalah memberikan penghargaan atas hasil kerja humas di pemerintahan, menciptakan semangat kompetisi dan kolaborasi di lingkungan kerja dan meningkatkan kualitas kinerja dalam melakukan komunikasi publik.

Saat membuka rapat, Karo humas menyambut baik kehadiran para pegawai Biro Humas dan mengucapkan terima kasih atas kontribusinya pada agenda rapat AMH 2024.

“Saya sangat mengapresiasi apa yang sudah dilaksanakan di tahun 2023, namun ada yang perlu dioptimalkan. Saya minta agar dimaksimalkan mulai dari perencanaan sampai dengan pelaksanaan,” ujar Karo Humas.

Di tahun 2023, Kementerian Pertahanan mendapatkan penilaian TERBAIK IV pada kategori Penerbitan Media Internal (Inhouse Magazine).

Untuk itu, di tahun 2024, Karo Humas berharap Kementerian Pertahanan mendapatkan prestasi yang lebih baik lagi dari sebelumnya.

Kategori yang dilombakan untuk AMH tahun 2024 ini yaitu siaran pers, media sosial, website, kampanye komunikasi publik, penerbitan media internal, dan media audiovisual. Peserta AMH tahun 2024 ini terdiri atas praktisi humas dari kementrian/lembaga, BUMN dan BUMD, perguruan tinggi, pemerintah daerah dan kabupaten/kota. (Biro Humas Setjen Kemhan)




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia