UPACARA BENDERA BULANAN DITJEN RENHAN KEMHAN

Senin, 17 Februari 2025

  

Jakarta – Direktur Pengedalian Program dan Anggaran (Dirdalprogar) Ditjen Renhan Kemhan Marsma TNI Komara,S.I.P., memimpin Upacara Bulanan 17 Februari 2025Pelaksanaan dimulai Tepat pukul 07.00 WIB, diikuti oleh seluruh Eselon III dan Eselon IV ke bawah di lapangan Upacara Ditjen Renhan Kemhan.

 

Dalam sambutan Sekjen Kemhan Letjen TNI Tri Budi Utomo dibacakan oleh Dir Dalprogar Ditjen Renhan Kemhan dalam Upacara bulanan ini mengingatkan seluruh pegawai untuk terus meningkatkan disiplin, profesionalisme, dan kesiapsiagaan dalam menghadapi berbagai tantangan yang semakin kompleks. Salah satu tantangan terbesar di era modern adalah ancaman asimetris, yang mencakup perang siber, propaganda informasi, dan berbagai bentuk serangan non-militer lainnya. Hal tersebut dapat melemahkan pertahanan negara secara tidak langsung. Ancaman asimetris tidak terbatas oleh wilayah dan sering kali tidak tampak dalam bentuk konfrontasi fisik. Serangan siber berpotensi melumpuhkan infrastruktur informasi strategis. Namun hal tersebut dapat menimbulkan propaganda digital yang dapat mengikis kepercayaan publik terhadap institusi negara dan mengganggu stabilitas nasional. Oleh karena itu, kita semua harus memiliki kewaspadaan tinggi, kemampuan beradaptasi, dan respons yang cepat agar dapat mengatasi setiap ancaman dengan efektif. Kemhan sebagai garda terdepan dalam menjaga kedaulatan negara harus memperkuat sistem pertahanan siber, meningkatkan literasi digital, dan membangun mekanisme deteksi dini terhadap serangan informasi. Kita tidak bisa lagi mengandalkan metode konvensional dalam menghadapi perang di era digital. Dibutuhkan strategi baru yang lebih fleksibel,berbasis teknologi, dan mampu menyesuaikan diri dengan perkembangan zaman.




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia