KUNJUNGAN KERJA DIRJEN RENHAN KEMHAN KE LAFIAL
Kamis, 10 April 2025Jakarta, 10 April 2025
Direktur Jenderal Perencanaan Pertahanan Kementerian Pertahanan (Dirjen Renhan Kemhan) Laksda TNI Ir. Supo Dwi Diantara., S.T., M.Tr.Opsla., IPU., M.A., M.S.P., APEC Eng., ASEAN Eng. melaksanakan kunjungan kerja ke Lembaga Farmasi Angkatan Laut (LAFIAL) dalam rangka meninjau secara langsung kesiapan dan kelayakan laboratorium farmasi milik TNI Angkatan Laut. Kegiatan ini merupakan bagian dari dukungan Kementerian Pertahanan terhadap program prioritas Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dalam membangun 80.000 koperasi dan gerai apotek di seluruh wilayah Indonesia.
Kunjungan kerja tersebut difokuskan pada peninjauan fasilitas produksi, laboratorium pengujian, serta contoh obat-obatan yang telah diproduksi oleh LAFIAL. Penilaian terhadap kapasitas dan kapabilitas lembaga ini menjadi langkah penting dalam memastikan kesiapan institusi militer dalam berkontribusi terhadap pembangunan sektor kesehatan nasional.
LAFIAL, sebagai salah satu lembaga farmasi strategis di lingkungan TNI, memiliki peran potensial dalam mendukung pencapaian target pemerintah untuk meningkatkan ketersediaan dan aksesibilitas obat yang terjangkau dan berkualitas, terutama melalui jaringan koperasi dan apotek yang tersebar hingga ke pelosok tanah air.
Kunjungan ini juga menjadi bagian dari upaya strategis Kementerian Pertahanan untuk mengoptimalkan peran lembaga-lembaga pertahanan dalam mendukung program pembangunan nasional di bidang kesehatan. LAFIAL diharapkan dapat terus berkontribusi secara aktif dalam menyediakan solusi farmasi yang andal bagi masyarakat melalui sinergi lintas sektor.