Sosialisasi Grand Design Enterprise Architecture (GDEA) Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Kemhan

Wednesday, 24 February 2021

Jakarta, 24 Februari 2021. Pusat Data dan Informasi Kementerian Pertahanan menyelenggarakan sosialisasi Grand Design Enterprise Architecture (GDEA) Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) pada hari Rabu tanggal 24 Februari 2021 di Aula Lt. 3 Gedung Untung Surapati Pusdatin Kemhan Jl. RS Fatmawati No. 1, Pondok Labu, Jakarta Selatan. Acara ini dibuka oleh Kapusdatin Kemhan Brigjen TNI Dede Mulyana, S.Sos., M. Tr(Han) dan dihadiri oleh para pejabat Eselon III dan IV di lingkungan satker Kemhan. Turut hadir pula Kabag Ketatalaksanaan Biro Ortala Setjen Kemhan Kolonel Arm. Aria Yudha Setiawan, S.IP., M.AP. dan Bapak Argo Galih, S.E., M.M. sebagai narasumber serta Kabid Banglola Sisfohan Pusdatin Kemhan Pembina IV/a Syamsu Rizal, S.Kom., M.MHan sebagai moderator acara hari ini.

Dalam amanatnya, Kapusdatin menyampaikan bahwa tujuan dari sosialiasi GDEA TIK Kemhan adalah upaya untuk mengimplementasikan Peraturan Sekjen Kemhan Nomor 3 Tahun 2019 tentang Tata Kelola Kelembagaan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik di lingkungan Kemhan. Peraturan Sekjen Kemhan ini sangat penting dalam membantu Pusdatin Kemhan lebih fokus dan terarah dalam menerapkan TIK di lingkungan Kemhan. Dengan adanya Peraturan Sekjen Kemhan tentang SPBE dan GDEA TIK ini dapat mendukung dan meningkatkan penilaian SPBE (Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik) di Kemhan.

Acara sosialisasi GDEA TIK Kemhan dilanjutkan dengan paparan tentang Peraturan Sekjen Kemhan Nomor 3 Tahun 2019 tentang Tata Kelola Kelembagaan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik di lingkungan Kemhan oleh Kabag Ketatalaksanaan Biro Ortala Setjen Kemhan Kolonel Arm. Aria Yudha Setiawan, S.IP., M.AP. kemudian dilanjutkan oleh Bapak Argo Galih, S.E., M.M. dengan poin-poin sebagai berikut:

  1. Pembangunan TIK Kemhan
  2. Domain Arsitektur yang dibangun
  3. Pelatihan akan dilaksanakan pada setiap fase.
  4. Konsep Arsitektur TIK yang dibangun
  5. Aplikasi dan Data
  6. Kualitas dan penyelenggaraan data
  7. Infrastruktur
  8. Konsep data center yang diusulkan
  9. Keamanan
  10. Audit keamanan TIK
  11. Pelatihan dan Sertifikasi yang diusulkan
  12. Tata Kelola TIK
  13. SOP
  14. Penguatan Regulasi yang diusulkan
  15. Organisasi
  16. Audit TIK

Acara sosialisasi GDEA TIK Kemhan berjalan dengan lancar dan ditutup oleh Kapusdatin Kemhan yang diwakili oleh Kabag TU Pusdatin Kemhan. Demikianlah acara ini dilaksanakan untuk mewujudkan implementasi dari Persekjen Kemhan tentang SPBE dan GDEA TIK.

 




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia