RAPAT POKJA PEDOMAN BIMBINGAN TEKNIS SARANA DAN PRASARANA NASIONAL KOMPONEN PENDUKUNG PERTAHANAN NEGARA
Jumat, 18 Maret 2022Jakarta (17/03/22) Direktorat jenderal Potensi Pertahanan dalam hal ini Direktorat Sumber Daya pertahanan (Ditsumdahan) melaksanakan Rapat Pokja Pedoman Bimbingan Teknis Sarana dan Prasarana Nasional Komponen Pendukung Pertahanan Negara yang di pimpin oleh Direktur Sumdahan Brigjen TNI Fahrid Amran, S.H. dan dihadiri dan dihadiri 4 orang narasumber serta 22 orang peserta yang terdiri dari Pejabat eselon III dan IV Dit. Sumdahan Ditjen Pothan Kemhan dan pejabat setingkat eselon III dari Mabes TNI, Kementerian Perhubungan, Kementerian Perindustrian, Kementerian PUPR, Kemenkominfo, Kemenkes, BSSN, LAPAN-BRIN, BMKG dan BULOG. Kegiatan ini dilaksanakan di Rupat Lt.4 Gedung R,. Suprapto.
Dalam sambutannya Dir Sumdahan Ditjen Pothan Kemhan menyampaikan dan memaparkan UU Nomor 23 tahun 2019 tentang Pengelolaan Sumber Daya Nasional dan UU Nomor 3 Tahun 2002 tentang pertahanan Negara.
Acara dilanjutkan dengan paparan dari Narasumber antara lain Staf Ahli Ditjen Pothan, Pemerhati Pertahanan, Paban VIII/Sisbang Slog TNI, dan Ditjen Perhubungan Darat Kemenhub serta Kasubdit Sarpras Dukhan Ditsumdahan Pembina Tk.I IV/b Dra. Marwitri, M.M Han yang memaparkan Draft Pedoman Bimbingan Teknis Sarana dan Prasarana Komduk Hanneg hasil masukan dari peserta rapat sebelumnya. Rapat Pokja diakhiri dengan diskusi dan penyampaian saran masukan dari narasumber dan peserta rapat dengan harapan akan memperoleh hasil yang maksimal.