DISKUSI PANEL STRATEGI PENGEMBANGAN POSTUR PERTAHANAN NEGARA DALAM RANGKA MEWUJUDKAN SISHANKAMRATA YANG VALID DAN HANDAL DI ABAD KE- 21
Senin, 28 September 2020
Senin 28/09/2020 Dirjen Pothan Kemhan Prof. Dr. Ir. Bondan Tiara Sofyan, M.Si hadir sebagai Panelis dalam diskusi Panel secara daring yang diselenggarakan oleh Universitas Pertahanan, turut hadir Rektor Unhan Laksdya TNI Dr. A. Oktavian, S.T., M.Sc., DESD, Guru Besar Unhan Prof. Dr. Purnomo Yusgiantoro, Para Panelis serta civitas academica Universitas Pertahanan.
Dalam paparannya Dirjen Pothan Kemhan menyampaikan Panglima Besar Jenderal Sudirman pernah mengatakan bahwa Negara Indonesia tidak cukup dipertahankan oleh tentara saja namun perlu adanya keikutsertaan rakyat di dalamnya, oleh karena itu Sishankamrata merupakan model yang paling cocok dan sudah terbukti dalam upaya mempertahankan Kedaulatan Negara. Salah satu penjabaran dari misi Kementerian Pertahanan adalah membangun Sishankamrata yang terintegrasi dan modern serta terwujudnya pengelolaan sumber daya nasional untuk pertahanan Negara.
Dalam mewujudkan sasaran strategis tersebut maka perlu diperkuat pertahanan militer dan pertahanan nirmiliter yang terintegrasi dalam rangka menanggulangi berbagai macam ancaman yang datang dari dalam maupun dari luar.
Diskusi panel dilanjutkan dengan tanya jawab dan diskusi
Pelaksanaan diskusi panel berjalan denga tertib, aman dan lancar. (Red Bagdatin)