BANTUAN MOBIL TRUK TANGKI AIR DI DAERAH PERBATASAN

Selasa, 23 Juni 2020

Sebagai salah satu upaya untuk menanamkan nilai-nilai cinta tanah air, sadar berbangsa dan bernegara, setia kepada Pancasila, rela berkorban untuk Bangsa dan Negara dan memiliki kemampuan awal Bela Negara, Kementerian Pertahanan RI melalui Ditjen Pothan Kemhan sebagai Pembina Industri Pertahanan mengarahkan CSR PT. Lundin Industry Invest berupa bantuan 1 (satu) unit mobil truk tangki air untuk diserahkan kepada Kodim 0907/Tarakan Kalimantan Utara yang merupakan salah satu daerah perbatasan.

Selasa (23/06/2020), CSR tersebut diserahkan oleh Direktur Utama PT. Lundin Industry Invest kepada Dandim 0907/Tarakan dengan disaksikan oleh Dirjen Pothan Kemhan RI Prof. Dr. Ir. Bondan Tiara Sofyan, M.Si dan Direktur Utama PT. Pindad. Penyerahan dilaksanakan secara virtual yang dipimpin langsung oleh Dirjen Pothan Kemhan RI serta didampingi oleh Direktur PT. Lundin, Direktur Bela Negara, Direktur Teknologi dan Industri Pertahanan, dan Pejabat Eselon 3 Ditjen Pothan. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Rapat Dirjen Lantai I Gedung R. Suprapto.

Dalam sambutannya Dirjen pothan Menyampaikan bahwa daerah perbatasan di wilayah Kalimantan berbeda dengan wilayah lain dikarenakan ada pembandingnya jadi tidak cukup dengan rela berkorban dan cinta tanah air, oleh karena itu melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) PT. Lundin Energy dan PT. Pindad (Persero) menyerahkan 1 (satu) unit mobil truk tangki air dengan maksud dapat dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat, hal ini merupakan salah satu wujud dari Bela Negara.

Kegiatan penyerahan bantuan 1 (satu) unit mobil truk tangki air kepada Kodim 0907/Trk berjalan dengan tertib, aman dan lancar (RED BAG DATIN)




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia