TRANSLATE

Kadisdikal Pimpin Pantukhir Seleksi Diklapa TNI AL

Jumat, 13 Februari 2015

Kadisdikal Pimpin Pantukhir Seleksi Diklapa TNI AL

JAKARTA (Pos Kota) -Kepala Dinas Pendidikan Angkatan Laut (Kadisdikal) Laksamana Pertama TNI Dr. Ir. Supartono, M.M. selaku Ketua Sidang Komisi memimpin jalannya Seleksi Panitia Penentuan Akhir (Pantukhir) Pendidikan Lanjutan Perwira (Diklapa) TNI AL angkatan ke-24 di Gedung R.Mulyadi, Komando Pengembangan dan Pendidikan Angkatan Laut (Kobangdikal), di Surabaya, Jawa Timur.

Seleksi untuk menempuh pendidikan ini diikuti oleh 142 peserta para Perwira Pertama TNI AL dengan materi seleksi meliputi test psikologi, kesehatan, kesegaran jasmani, akademik, bahasa Inggris, dan mental ideologi, serta diakhiri kegiatan Pantukhir yang merupakan puncak dari seluruh rangkaian kegiatan seleksi pendidikan yang dilaksanakan.

Dalam amanat pembukaan Pantukhir, Kadisdikal Laksamana Pertama TNI Dr. Ir. Supartono, M.M. menyampaikan bahwa tujuan dari Diklapa TNI AL adalah untuk mengembangkan dan meningkatkan kemampuan perwira pertama TNI Angkatan Laut terpilih, agar memiliki kemampuan manajemen, kepemimpinan dan jiwa juang yang mantap, serta berkemampuan taktis dan administrasi sebagai pelaksana operasional.

Dari 142 orang peserta, maka setelah dilaksanakan seleksi yang dinyatakan lulus berjumlah 126 orang, yang terbagi dalam Komando Umum (Koum) untuk Korps Pelaut yakni 28 orang, Komando Tempur (Kopur) untuk Korps Marinir berjumlah 35 orang, Bantuan Tempur (Banpur) 59 orang terdiri dari Korps Teknik 14 orang, Korps Elektronika 3 orang, Korps Suplai 16 orang, Korps Kesehatan 12 orang, Korps Khusus 12 orang dan dan Korps Polisi Militer 2 orang, serta dinyatakan lulus untuk melanjutkan pendidikan di Sekolah Komando Kesatuan Angkatan Udara (Sekkau) 4 orang perwira, terdiri dari Korps Pelaut 3 orang dan Korps Elektronika 1 orang.

a.n. Kepala Dispenal
Kasubdispenum
Kolonel Laut Suradi Agung Slamet, S.Sos., S.T.




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia