Itjen Kemhan Melaksanakan Taklimat Awal Audit Kinerja di Ditjen Pothan Kemhan
Kamis, 6 Februari 2025Jakarta –Inspektur III Brigjen TNI Rusdi, S.I.P., M.Si mewakili Irjen Kemhan melaksanakan Taklimat Awal di Ruang Rapat Ditjen Pothan Lt II Gedung R Soeprapto Kemhan, /06/02/2025.
Taklimat Awal diterima oleh Ses Ditjen Pothan Kemhan Brigjen TNI Heri Pribadi dan di ikuti oleh seluruh staf terkait serta dihadiri oleh seluruh tim audit Itjen Kemhan.
Dalam pelaksanaan taklimat awal, Inspektur III Itjen Kemhan menyampaikan bahwa kedatangan Tim Audit Itjen Kemhan ke Ditjen Pothan Kemhan yaitu dapat terus dipelihara selama kegiatan Audit berlangsung sehingga terjalin kerja sama yang baik antara tim Audit dan staf Ditjen Pothan Kemhan. Dengan harapan kegiatan Audit ini dapat berjalan dengan lancar dan menghasilkan solusi terbaik untuk peningkatan kinerja baik bagi APIP maupun Satker Ditjen Pothan Kemhan.
Berdasarkan PP Nomor 60 Tahun 2008 tentang Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (APIP), Audit Kinerja adalah Audit atas Pengelolaan Keuangan Negara dan pelaksanaan tugas dan fungsi instansi pemerintah yang terdiri atas Audit Aspek Ekonomis, Efisiensi, dan Audit Aspek Efektivitas, serta Ketaatan pada Peraturan. adapun tujuan dari Audit Kinerja adalah menilai kinerja suatu Organisasi, program atau kegiatan yang meliputi Audit atas Aspek Ekonomis, Efisiensi, dan Efektivitas (3E). audit fokus pada area yang mampu memberi nilai tambah dan memiliki potensi untuk perbaikan berkelanjutan.
Pada kesempatan yang baik ini Inspektur III Itjen Kemhan menyampaikan penekanan oleh Irjen Kemhan sebagai berikut :
- Satker hendaknya dapat memberikan data dan informasi secara jelas dan transparan kepada tim Audit.
- Sampaikan semua permasalahan atau kendala yang dihadapi dan jadikan Auditor sebagai konsultan untuk mencari solusi terbaik guna penyelesaian permasalahan tersebut.
- kepada Auditor, berikan advice yang tepat sesuai dengan ketentuan kepada Satker, sehingga permasalahan yang ada dapat diselesaikan secara baik dan benar.
Inspektur III Itjen Kemhan juga menyampaikan kegiatan pelaksanaan Audit Kinerja mengharapkan dukungan dan partisipasi aktif serta keterbukaan dan kerjasama saudara-saudara dalam menyajikan data dukung dan informasi yang lengkap, sehingga tim Audit Itjen Kemhan dapat memberikan rekomendasi yang tepat untuk meningkatkan kinerja Ditjen Pothan Kemhan. (Datin Itjen Kemhan)