Irjen Kemhan Pimpin Rapat Evaluasi Audit dan Rencana Post Audit Bulan Agustus 2024
Kamis, 1 Agustus 2024Kamis, 01 Agustus 2024
Jakarta – Irjen Kemhan Mayjen TNI Djaka Budhi Utama memimpin rapat Evaluasi Audit Bulan Juli dan Rencana Post Audit Bulan Agustus 2024, di Rupat Itjen Lt. II Gedung Gatot Subroto, Kemhan, Jakarta, Kamis (01/8/24).
Dalam rapat tersebut, Irjen Kemhan menyampaikan beberapa penekanan kepada peserta rapat, diantaranya yaitu
- Agar para auditor mealakukan monitoring terhadap rekomendasi yang di sampaikan
- Pada saat di Home Based agar para Auditor meng-update diri dengan Referensi terbaru sehingga pada waktu bertugas dapat bermanfaat
- Manfaatkan waktu yang sangat terbatas untuk mendalami setiap permasalahan di Satker/Subsatker sebagaimana dirumuskan dalam Audit Obyektif (PAO) yang menjadi data awal dalam pelaksanaan Audit
- Auditor harus membangun komunikasi yang efisien dan efektif diseluruh proses Audit, agar Audit berjalan dengan lancar dan hasil Audit dapat dimengerti dan ditindaklanjuti oleh pihak yang bertanggungjawab
- Potret kondisi Satker/Subsatker secara obyektif sehingga dapat memberikan masukan yang positif bagi Satker/Subsatker dalam rangka meningkatkan kinerja
- Bantu Satker/Subsatker untuk menertibkan administrasi terutama terkait dengan pertanggungjawaban keuangan
- Jalin kebersamaan dalam Tim sehingga tugas dapat dilaksanakan dengan maksimal
“Pegang teguh Kode Etik Auditor selama pelaksanaan kegiatan Audit, jaga Integritas dan nama baik Itjen Kemhan,” pesan Irjen.
Rapat Evaluasi Audit Bulan Juli dan Rencana Post Audit Bulan Agustus 2024 ini dihadiri oleh Para Ir, Ketua Tim, Para Kabag Set dan Ses Tim.