TRANSLATE

Sambutan Menhan RI dalam acara memperingati Isra Mikroj Nabi Muhammad SAW Tahun 1444 H di Masjid Attaqwa Kemhan RI

Rabu, 22 Februari 2023

Rabu 22 Februari 2023

Jakarta –Irjen Kemhan Letnan Jenderal TNI Budi Prijono., S.T., M.M., C.Fr.A membacakan sambutan Menhan RI dengan penceramah Ustadz DR. KH. Musyfiq Amrullah., LC., M.Si dalam acara memperingati Isra Mi’roj Nabi Muhammad SAW Tahun 1444 H di Masjid Attaqwa Kemhan RI Pada tanggal 22 Februari 2023.

Irjen Kemhan membacakan sambutan Menhan RI bahwa Isra Mikraj adalah sebuah peristiwa perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsha (Isra), dan dilanjutkan dari Masjidil Aqsa sampai ke Sidratul Muntaha (Mikraj). Pada perjalanan Mikraj, atas ijin Allah SWT,  dengan didampingi oleh Malaikat Jibril, rasulullah SAW diangkat dari Baitul Maqdis hingga menembus langit ke-7 untuk bertemu dengan Allah SWT. Saat itulah, untuk pertama kalinya, Allah SWT memberikan perintah langsung untuk menunaikan Shalat kepada Rasullullah SAW sebagai salah satu Rukun Islam yang wajib dikerjakan oleh setiap muslim di dunia. Perjalanan yang tidak terjangkau oleh akal pikiran manusia ini, hanya ditempuh dalam waktu 1 malam saja. Sungguh luar biasa kekuasaan Allah SWT. TEMA PERINGATAN ISRA MIKRAJ TAHUN INI YAITU “HIKMAH MEMPERINGATI ISRA MIKRAJ NABI MUHAMMAD SAW TAHUN 1444 H/2023 M TERHADAP EVALUASI IBADAH SHALAT SEBAGAI MEDAN PENCERAHAN HATI, PENINGKATAN MORALITAS DAN KINERJA BAGI PEGAWAI KEMENTERIAN PERTAHANAN”. Tema ini mengandung makna bahwa Isra Mikraj adalah evaluasi ibadah shalat kita. Ibadah shalat yang dilandasi dengan keikhlasan dan penuh   keyakinan akan mendatangkan ketenangan jiwa. Jiwa yang tenang akan membuat pikiran yang bersih sehingga akan menghasilkan perilaku yang terpuji  dan budi pekerti yang luhur. Salah satu faedah dari melaksanakan ibadah shalat ini adalah akhlak yang baik. Dalam al-quran, Allah SWT berfirman bahwa sesungguhnya shalat itu mencegah perbuatan keji dan munkar. Sesungguhnya, dengan mengingat allah melalui ibadah shalat adalah lebih besar keutamaannya daripada ibadah lainnya. Melalui ibadah shalat, kita dididik untuk menjadi orang yang cinta kebersihan, memakai pakaian yang beradab, disiplin waktu, siap memimpin dan dipimpin, rendah hati, menjaga persatuan dan kesatuan, menebarkan kedamaian kepada umat manusia. Akhlak-akhlak mulia seperti ini hanya akan muncul dari orang-orang yang mendirikan shalat dengan benar, istiqamah dan ikhlas. Peristiwa Isra Mikraj pada hakikatnya mengajarkan kita untuk selalu bertanggung jawab dan disiplin dalam menjalankan ibadah, khususnya shalat lima waktu. Shalat akan menuntun kita pada jalan kebenaran dan dapat berpengaruh besar terhadap kinerja yang baik bagi seorang muslim. Pelaksanaan ibadah yang disiplin akan berdampak dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam kehidupan di rumah tangga, masyarakat, maupun lingkungan pekerjaan. Dengan peringatan Isra Mikraj  tahun ini, agar dijadikan momentum yang baik untuk intropeksi diri terhadap pelaksanaan ibadah shalat kita, evaluasi terhadap performa kinerja sesuai tugas dan fungsi yang diemban. Hal ini tentunya sangat berkaitan dengan upaya dan komitmen kita semua dalam rangka menciptakan pemerintahan yang bersih, akuntabel dan transparan. Dengan demikian, kinerja pegawai akan meningkat dan akan berdampak pada peningkatan kinerja organisasi kementerian pertahanan. Selanjutnya Ustadz DR. KH. Musyfiq Amrullah, LC, M.Si memberikan tausiah tentang Hikmah Isro Mikroj Nabi Muhammad SAW 1444 H (Bagdatin Itjen Kemhan)




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia