Kabaranahan Kemhan mendampingi Menhan RI melakukan Kunjungan Kerja ke Manado, Sulawesi Utara

Rabu, 19 Maret 2025

Kabaranahan Kemhan, Marsdya TNI Yusuf Jauhari, M.Eng., mendampingi Menteri Pertahanan, Sjafrie Sjamsoeddin melakukan kunjungan kerja ke Manado, Sulawesi Utara, untuk meninjau Resimen Induk Kodam (Rindam) XIII/Merdeka, pada Rabu (19/3).

Dalam rangkaian agenda tersebut, Menhan Sjafrie menerima paparan dari Komandan Rindam XIII/Merdeka, Kolonel Inf. Achmad Marzuki.

Menhan Sjafrie juga memberikan arahan kepada prajurit, mengadakan sesi tanya jawab, serta meninjau fasilitas pendidikan militer, termasuk barak dan ruang makan Sekolah Calon Tamtama (Secata) Rindam XIII/Merdeka. Dan saya melaksanakan kunjungan kerja di Rindam XIII/Merdeka untuk menyoroti kesiapan operasional pendidikan dan pelatihan prajurit. Dalam sesi diskusi, beberapa penekanan telah diberikan seperti pendekatan pelatihan yang lebih praktis, peningkatan kualitas tenaga pendidik, serta pemenuhan kebutuhan fasilitas dan perlengkapan guna memastikan setiap peserta didik menyelesaikan pendidikan dalam kondisi fisik prima dan siap tempur. Dengan sinergi dan dukungan yang kuat, Rindam XIII/MDK siap mencetak prajurit yang profesional dan tangguh demi menjaga kedaulatan bangsa.




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia