KABAINSTRAHAN MENERIMA TAKLIMAT AWAL DARI BPK RI

Kamis, 12 Agustus 2021

Kemhan (12/08/2021). Kabainstrahan Kemhan didampingi pejabat eselon 2 dan 3 Bainstrahan Kemhan menerima Entry Meeting (Taklimat Awal) pada Pelaksanaan Pemeriksaan BPK RI terhadap Satker Bainstrahan Kemhan. Dalam acara ini hadir selaku Pengendali Teknis, Iman Sufrian S.E., M.Sc., Ak yang menyampaikan beberapa hal yang perlu menjadi perhatian dalam pemeriksaan.

Kegiatan Entry Meeting (Taklimat Awal) oleh BPK RI dilaksanakan di Ruang Rapat Chanti Dharma Bainstrahan Kemhan gedung AH.Nasution Lt 15. Yang di titik beratkan kepada Pemeriksaan terhadap upaya Penguatan Keamanan dan Ketahanan Siber dalam Rangka Mendukung Stabilitas Keamanan Nasional pada Kemhan dan TNI yang meliputi Kebijakan dan Regulasi Keamanan Siber, Kelembagaan dan Organisasi Keamanan Siber, Sumber Daya Pengamanan Siber dan Proses Bisnis Pengelolaan Keamanan Siber.

Dalam Sambutannya Kabainstrahan Kemhan berpesan kepada para pejabat di lingkungan Bainstrahan agar kooperatif dalam menyajikan data pendukung maupun informasi yang dibutuhkan oleh Tim dan berkoordinasi serta melakukan rekonsiliasi yang ketat dari satker terkecil sampai dengan tingkat eselon, untuk meminimalisir terjadinya selisih data dan mencari solusi dalam pemecahannya.




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia