PUSHANSIBER BAINSTRAHAN GELAR BUKA PUASA BERSAMA

Kamis, 23 Mei 2019

    

Jakarta – Buka bersama merupakan salah satu momen yang paling dinanti oleh seluruh masyarakat Indonesia di bulan suci Ramadhan. Buka bersama menjadi tradisi bagi masyarakat Indonesia sebagai sarana komunikasi dan silaturrahim. Rumah makan, hotel, hingga kantor adalah tempat yang umum digunakan untuk menggelar acara tersebut

Tak terkecuali Pusat Pertahanan Siber (Pushansiber) Bainstrahan Kemhan yang tahun ini merayakan buka bersama yang kedua pada hari Kamis (23/5). Buka bersama bertempat di Aula Gedung Sutan Sjahrir dan dihadiri oleh Kapushansiber, Kabid, Kasubid, Analis Madya, Analis Muda, dan seluruh anggota Pushansiber. Kabid Operasi Siber Kol Czi Ramses Limbong, S.I.P yang saat ini sedang izin belajar menyempatkan diri untuk turut hadir pada acara tersebut.

Acara yang dilaksanakan mulai pukul 17.00 tersebut di awali dengan sambutan dan pembukaan dari Kapushansiber Marsma TNI Raja H Manalu, S.Sos., M.I.P..

Dalam sambutannya beliau mengharapkan agar Pushansiber dari tahun ke tahun menjadi lebih baik. Beliau juga menyampaikan bahwa buka bersama kali ini lebih istimewa karena beberapa anggota Pushansiber sudah menikah dan memiliki putra.

Sedikit berbeda dari buka bersama tahun lalu, momen kali ini menampilkan yel-yel­ anggota Pushansiber. Hal ini sebagai cara untuk mempererat kebersamaan, melepas penat, dan menjadi ciri khas anggota Pushansiber.

Selain yel-yel, buka bersama kedua ini menambahkan agenda Kultum di dalam susunan acara yang disampaikan oleh Kabid Tata Kelola dan Kerjasama Kol T. Yunus Subekti, S.T. sebelum di tutup dengan do’a.

Manfaat dari bertambahnya agenda di buka bersama ini dirasakan langsung oleh salah satu anggota yaitu Fiendra Rahmawan.

“Adanya buka bersama ini banyak sekali manfaatnya. Diantaranya menumbuhkan jiwa saling berbagi, menjalin silaturrahim, meningkatkan solidaritas dan kekompakan diantara personel Pushansiber,” ungkapnya.

Selain itu saran dan masukan dari setiap anggota tetap dibutuhkan agar tahun depan penyelenggaraan buka bersama lebih baik. Salah satunya yang disampaikan oleh Muhammad Anang.

“Untuk buka bersama tahun depan kami berharap panitia menghadirkan penceramah untuk mengisi tausiyah sebelum berbuka. Mengingat bertepatan dengan 10 hari terakhir bulan Ramadhan, maka sebagai umat muslim dengan adanya tausiyah dapat menambah ilmu dan iman dalam beribadah serta mendapatkan motivasi untuk mengharap ridho dan ampunan Allah SWT,” tuturnya. (Red/Anang)

 




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia