Ceramah Bela Negara Kabadiklat Kemhan pada Diklat (DTSS) Pegawai di Lingkungan Mahkamah Agung RI

Selasa, 30 Juni 2015

Kabadan Mahkamah

Bogor, 30 Juni 2015- Bertempat di Pusdiklat Manajemen dan Kepemimpinan Badan Litbang Diklat Kumdil Mahkamah Agung RI, Kabadiklat Mayjen TNI Hartind Asrin memberikan Ceramah pada Diklat Kuasa Pengguna Anggaran (DTSS) Kelas Kerjasama Diklat Angkatan I bagi Pegawai di Lingkungan Mahkamah Agung Tahun 2015. Pemberian Ceramah ini bertujuan untuk Menumbuhkan dan mengembangkan sikap dan perilaku pejabat negara yang dijiwai oleh kecintaannya kepada NKRI yang berlandaskan Pancasila dan UUD 1945, serta meningkatkan pemahaman dan penanaman jiwa patriotisme dan cinta tanah air. Ceramah ini di ikuti oleh seluruh peserta diklat yang merupakan pejabat Eselon II yang merupakan Pejabat Kuasa Pengguna Anggaran Pengadilan Tinggi dan Sekretaris Badan di Lingkungan Mahkamah Agung. Pada ceramahnya Kabadiklat memberikan motivasi-motivasi kepada peseserta untuk selalu menanamkan jiwa bela Negara dan cinta tanah air pada setiap tugas tugas Negara yang diembankan kepada setiap peserta.  




Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia