PENDIDIKAN DAN PELATIHAN (DIKLAT) USAHA PEMBINAAN PEGAWAI
Senin, 1 Agustus 2016
Labih Lanjut Kapusdiklat, mengatakan bahwa penyelenggaraan Diklat Teknis Subtansi Spesialiasi Perbendaharaan Pengeluaran bertujuan, agar setelah mengikuti DIklat ini diharapkan peserta memiliki kompetensi berupa pengetahuan dan keterampilan teknis di bidang bendahara pengeluaran sesuai dengan ketentuan yang berlaku, serta memiliki sikap dan perilaku sesuai tuntutan tugas di lingkungan kerja Kemhan dan TNI.
Sedangkan penyelenggaraan Diklat Teknis Administrasi Jabatan Pengadministrasi dan Jabatan Setingkat bertujuan, agar setelah mengikuti Diklat ini diharapkan memiliki pengetahuan dan keterampilan di bidang pengadministrasi kantor sesuai kualifikasi dan kompetensi jabatan, serta memiliki sikap dan perilaku sesuai tuntutan tugas di lingkungan kerja Kemhan dan TNI.
Penyelenggaraan Diklat Prajabatan CPNS Golongan IIII dilaksanakan untuk memberikan pengetahuan dalam rangka pembentukan wawasan kebangsaan, kepribadian dan etika PNS, disamping pengetahuan dasar tentang Sistem penyelenggaraan pemerintah Negara, bidang tugas dan budaya organisasinya agar menjadi PNS, yang mampu melaksanakan tugas dan perannya secara profesional dengan mengaktualisasikan lima dasar, yaitu Mewujudkan akuntabilitas dalam melaksanakan tugas jabatannya,
2
mengedepankan kepentingan nasional, menjunjung tinggi standar etika Publik, berinovasi untuk kepetingan mutu dan tidak Korupsi serta mendorong pencapaian pemberantasan korupsi dilingkungan instansinya. Diklat Prajabatan merupakan persyaratan CPNS untuk diangkat menjadi (ASN) Aparatur Sipil Negara. Serta diarahkan untuk meningkatkan
pengetahuan dan memperluas wawasan CPNS tentang bagaimana menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang dapat memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat. Imbuh Kapusdiklat.
Kepada seluruh peserta hendaknya sebagai pegawai dan CPNS Kemhan dan TNI memanfaatkan sebaik-baiknya kesempatan Diklat. Patuhi tata tertib yang berlaku agar terbina keselarasan antara peserta dan penyelenggara, sehingga sesuai dengan yang diharapkan. Pesan Kapusdikat.
Mengakhiri sambutannya Kapusdiklat, kepada peserta Diklat mengucapkan “Selamat Belajar”, kepada para para staf dan Widyaiswara mengucapkan “Selamat Bekerja”. Curahkanlah segala tenaga, pikiran dan perhatian demi keberhasilan Diklat ini. Kepada para undangan yang telah meluangkan waktu untuk memenuhi undangan, terima kasih dan menyampaikan penghargaan yang tinggi