PEMBUKAAN KURSUS DASAR INSTRUKTUR BAHASA INGGRIS (DIBI) KE-47 TA 2022
Jumat, 4 Februari 2022Jakarta, Selasa, Kapusdiklat Bahasa Badiklat Kemhan Brigjen TNI Ferry Trisnaputra, mewakili Kabadiklat Kemhan Mayjen TNI Tandyo Budi R, S.Sos., membuka pelaksanaan Kursus Dasar Instruktur Bahasa Inggris (DIBI) TA 2022 bertempat di Aula Gedung H. Nastaf Pusdiklat Bahasa Badiklat Kemhan Jalan Jati Nomor 1 Jakarta Selatan.
Kabadiklat Kemhan dalam amanatnya yang dibacakan Kapusdiklat Bahasa Badiklat Kemhan menegaskan bahwa “Dalam dunia pendidikan kita sering mendengar “teaching is an art” yang berarti bahwa menjadi seorang istruktur Bahasa Inggris, tidak cukup hanya dengan kemampuan berbahasa inggris yang memadai, melainkan juga harus dilengkapi dengan metode dan teknik-teknik pembelajaran yang menarik dan memudahkan para siswa memahami pelajaran yang disampaikan,” .
Tujuan dari kursus ini adalah membekali para calon instruktur Bahasa Inggris dengan berbagai metode pembelajaran bahasa Ingggris, mulai dari yang paling tradisional, yaitu grammar trenslation method, sampai dengan metode terbaru dengan menggunakan online platfom yang memanfaatkan teknologi informasi. Disamping itu, mereka juga dibekali dengan kemampuan perencanaan dan pengelolaan kursus bahasa Inggris, yaitu Engglish Course Management, Language Testing, Classroom Management, Metodologi Pengajaran Bahasa, Teaching Practice, dan lain-lain.