Hand On Workshop Teknology Update

Jumat, 9 Oktober 2015

hands 3Portal – P. Tekfunghan, Jumat, 9/10/2015. Kabadiklat Kemhan Mayjen TNI HArtind Asrin membuka secara resmi acara Hands On Workshop Teknology Update di Ruang Theater Gedung Martha Kristina Tiahahu Pusdiklat Tekfunghan Badiklat Kemhan. Acara seminar ini diselenggarakan kerjasama Badiklat Kemhan dengan Fidelis Cybersecurity dengan mengambil tema “Melalui Hands on Workshop Technology Update kita Tingkatkan Kemampuan Teknologi Informasi dalam Rangka Mewujudkan Cybersecurity yang Handal”

Hadir pada seminar tersebut DR. Yono Reksoprodjo Staf Pengajar Unhan  Bidang Kajian Strategi Asimetrik, Asia Pasific Regional Derctor for Fidelis Cybersecurity Mr. Sanford Law, Alumni Peserta Diklat Cyber Defence, Undangan dari Instasi Pemerintah yang berkaitan dengan Cyber dan Pejabat Eselon II, III & IV serta Widyaiswara Pusdiklat Tekfunghan Badiklat Kemhan.

Kabadiklat Kemhan Mayjen TNI Hartind Asrin, dalam sambutannya mengatakan “Bahwa Pemerintah Indonesia melalui Kominfo tidak tinggal diam. Sejumlah mekanisme telah disiapkan untuk menangkal hal tersebut dengan memanfaatkan sejumlah ‘senjata’ penting. Pertama adalah Defense dimana ancaman cyber memiliki karakteristik masing-masing, kedua terbentuknya instansi khusus untuk mengidentifikasi agar lebih mudah ditangani, baik oleh instansi itu sendiri maupun oleh publik, ketiga standarisasi atau infrastruktur strategis. Apabila ketiga senjata tersebut dapat terwujud maka kita akan memiliki kemampuan cyber security yan dapat diandalkan atau setidaknya dapat menangkal cyber crime.

Seminar ditutup oleh Ses Badiklat Kemhan Marsekal Pertama Taufik Hidayat mewakili Kabadiklat Kemhan, diakhir sambutan Kabadiklat Kemhan yang disampaikan oleh Ses Badiklat Kemhan menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada pemapar DR. Yono Reksoprodjo Staf Pengajar Unhan Bidang Kajian Strategi Asimetrik, Asia Pasific Regional Derctor for Fidelis Cybersecurity Mr. Sanford Law dan peserta undangan.

hands 2  hands 4

Hands 5 Hands 6

Hands 7 hands 9

hands 10 hands 11

hands 12 hands 13

hands 14 hands 15

hands 16





Hak Cipta © Kementerian Pertahanan Republik Indonesia