PEMBUKAAN DIKLAT SUSJEMEN LITBANG TK.MUDA HAN ANGK.XII DAN SUSJEMEN LITBANG TK.PERTAMA ANGK.XI
Rabu, 11 September 2013PEMBUKAAN DIKLAT SUSJEMEN LITBANG TK.MUDA HAN ANGKATAN XII
DAN SUSJEMEN LITBANG TK.PERTAMA HAN ANGKATAN XI T.A. 2013
TANGGAL: 12 SEPTEMBER 2013
Kapusdiklat Jemenhan selaku Inspektur Upacara telah membuka dengan resmi Pendidikan dan Pelatihan Susjemen Litbang Tk.Muda Han Angkatan XII dan Susjemen Litbang Tk.Pertama Han Angkatan XI T.A. 2013, pada hari Kamis tanggal 12 September 2013 pukul 09.00 WIB.
1. Susjemen Litbang Tk.Muda Han Angk. XII, diikuti oleh 40 (empat puluh) orang Peserta, terdiri dari:
a. Kemhan = 8 orang
b. Mabes TNI = 6 orang
c. TNI AD = 17 orang
d. TNI AU = 1 orang
e. TNI AL = 5 orang
f. Badan Intelijen Negara = 2 orang
g. Lemhannas RI = 1 orang
Ka Kursus : Kolonel Inf. Martono, Widyaiswara Madya Pusdiklat Jemenhan.
Jumlah Rincian Materi Pelajaran: 458 Jampel@ 45 menit.
Kelas yang digunakan adalah Kelas B Gedung Laupase Malau Pusdiklat Jemenhan.
Mess untuk Peserta yang digunakan adalah Mess J.D.Prasanto dan Muhartono.
2. Susjemen Litbang TK.Pertama Han Angk.XI T.A. 2013, diikuti oleh 30 (tiga puluh) orang Peserta, terdiri dari:
a. Kemhan = 1 orang
b. Mabes TNI = 6 orang
c. TNI AD = 14 orang
d. TNI AU = 3 orang
e. TNI AL = 6 orang
Ka Kursus : Penata III/c Riska Riskawati S.S., M.Pd., Widyaiswara Muda Pusdiklat Jemenhan.
Jumlah Rincian Materi Pelajaran: 455 Jampel@ 45 menit.
Kelas yang digunakan adalah Kelas D Gedung Laupase Malau Pusdiklat Jemenhan.
Mess untuk Peserta yang digunakan adalah Mess JD.Prasanto dan Mess Muhartono.
Kapusdiklat Jemenhan membacakan amanat Kabadiklat Kemhan bahwa Diklat ini bertujuan menyiapkan dan membekali para peserta untuk memiliki pengetahuan dan pengembangan sistem Pertahanan Negara serta mampu berpikir strategis dalam mendayagunakan industri Pertahanan Nasional, berdasarkan kepentingan penelitian pengembangan dan teknologi terapan, yang selanjutnya berorientasi kepada kepentingan Pertahanan Negara.
Agar tujuan Diklat dapat tercapai, diharapkan peserta Diklat dapat memanfaatkan waktu semaksimal mungkin, dengan melakukan yang terbaik selama mengikuti Diklat ini. Jangan lupa selalu berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa agar para peserta Diklat senantiasa diberi petunjuk dan bimbingan, sehingga dapat menyelesaikan pendidikan ini dengan baik dan berhasil.